4 Calon Lawan Timnas Indonesia U-17 di Perempat Final Piala Asia U-17 2025

Selasa 08 Apr 2025, 13:39 WIB
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi runner up Grup D di perempat final Piala Asia U-17 2025. (Sumber: X @TimnasIndonesia)

Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi runner up Grup D di perempat final Piala Asia U-17 2025. (Sumber: X @TimnasIndonesia)

POSKOTA.CO.ID - Timnas Indonesia U-17 memastikan lolos ke babak perempat final Piala Asia U-17 2025 sekaligus tampil di Piala Dunia U-17 2025.

Lalu, negara mana yang akan dihadapi Timnas Indonesia U-17 di perempat final Piala Asia U-17 2025?

Bukan sekadar lolos, Timnas U-17 Indonesia dipastikan tampil sebagai juara Grup C dan akan menghadapi runner up Grup D di perempat final.

Empat negara di Grup D masih berpeluang lolos ke perempat final Piala Asia U-17 2025.

Baca Juga: Pemain Yaman Kena Mental dan Menangis setelah Bikin Blunder Fatal saat Hadapi Timnas Indonesia U-17 hingga Harus 'Dievakuasi'

Tajikistan memimpin klasemen sementara Grup D setelah mengalahkan Oman 2-1 di laga pertama.

Sementara Korea Utara menempati posisi kedua usai bermain imbang 1-1 lawan Iran.

Iran di posisi ketiga karena kalah poin fair play dari Korea Utara. Nilai disiplin Iran -2, sementara Korut -1.

Pada matchday 2 Grup B, Tajikistan akan menghadapi Korut di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Jeddah, Selasa, 8 April 2025.

Sedangkan Iran melawan Oman di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah pada Rabu dini hari, 9 April 2025 WIB.

Berikut klasemen sementara Grup D Piala Asia U-17 2025:

Berita Terkait

News Update