Temukan rekomendasi obat herbal yang efektif meredakan asam lambung. (Sumber: Pinterest/Teami Blends)

GAYA HIDUP

Rekomendasi Obat Herbal untuk GERD dan Maag, Ampuh Redakan Asam Lambung!

Senin 07 Apr 2025, 13:57 WIB

POSKOTA.CO.ID - Gastroesophageal Reflux Disease atau lebih sering disebut GERD dan maag merupakan gangguan pencernaan yang umum dialami banyak orang.

Kondisi ini terjadi akibat naiknya asam lambung ke kerongkongan, yang menyebabkan berbagai gejala seperti nyeri ulu hati, mual, dan sensasi terbakar di dada.

Bagi sebagian orang, GERD dapat menjadi masalah kronis yang mengganggu aktivitas sehari-hari. Oleh karena itu, banyak penderita mencari alternatif alami untuk meredakan gejalanya, salah satunya dengan menggunakan obat herbal.

Baca Juga: Waspada! Kenali Gejala dan Penyebab GERD, Berbeda dengan Penyakit Maag?

Beberapa jenis tanaman herbal diketahui memiliki kandungan yang dapat membantu melindungi lambung, mengurangi produksi asam, serta meredakan peradangan di saluran pencernaan.

Meskipun demikian, penting untuk memahami bahwa penggunaan obat hebal sebaiknya dilakukan sebagai upaya pencegahan atau pendukung pengobatan medis, bukan pengganti obat dari dokter, terutama jika gejala sudah tergolong parah.

Dalam artikel ini, Poskota akan membagikan beberapa jenis obat herbal yang direkomendasikan oleh apoteker dari kanal YouTube SB30Health, untuk meredakan GERD dan maag.

Baca Juga: Tips Mengobati Gerd Atau Asam Lambung Secara Alami Dari Dokter Zaidul Akbar, Bahan Mudah Didapat

6 Obat Herbal untuk Mengatasi GERD dan Maag

1. Akar Manis (Licorie) - DGL

Akar manis atau licorie dikenal memiliki manfaat untuk melindungi lapisan lambung dan mengurangi iritasi akibat asam lambung.

Cara mengonsuminya, kamu dapat menyeduh bubuk DGL dalam setengah cangkir air hangat dan diminum dua kali sehari, 30 menit sebelum makan.

2. Jahe

Jahe memiliki sifat antiinflamasi yang membantu meredakan peradangan di lambung. Jahe segar sebanyak 2-3 cm dapat dikupas, diiris tipis, atau diparut, lalu direbus dalam dua gelas air.

Minuman rebusan jahe ini dapat kamu konsumsi satu hingga dua kali dalam sehari sebelum makan untuk mendapatkan manfaat yang maksimal.

3. Lidah Buaya

Menurut Journal of Traditional Chinese Medicine, lidah buaya dapat membantu meredakan heartbun dan gejala GERD lainnya

Cara mengolahnya adalah dengan mengambil gel bening dari lidah buaya, membuah getah kuningnya, lalu mencampurkannya dengan air dan diblender hingga menjadi jus.

4. Kunyit

Kandungan kurkumin dalam kunyit memiliki efek antiinflamasi dan membantu mengurangi produksi asam lambung.

Kunyit dapat dikonsumsi dalam bentuk bubuk setengah sendok teh yang diseduh dengan air hangat, atau kunyit segar sekitar 2 cm yang diparut dan diseduh.

5 . Teh Chamomile

Teh chamomile dikenal dapat menenangkan sistem pencernaan dan mengurangi produksi asam lambung. Seduh satu sendok teh bunga chamomile kering atau satu kantong teh chamomile dalam satu cangkir air panas, lalu minum satu hingga dua kali sehari.

6. Madu

Madu memiliki sifat antiinflamasi dan dapat membantu meredakan iritasi di lambung. Madu bisa dikonsumsi langsung satu sendok makan atau dicampurkan dalam minuman herbal lainnya sebagai pengganti gula.

Penggunaan obat herbal dapat menjadi solusi alami untuk membantu mencegah kekambuhan GERD dan menjaga kesehatan lambung.

Namun, jika sudah mengalami gejala parah seperti nyeri hebat, mual, atau muntah terus-menerus, disarankan untuk segera berkonsultasi dengan dokter dan menjalani pengobatan medis terlebih dahulu.

Tags:
GERDMaagasam lambung obat herbalobat herbal atasi asam lambungtips kesehatantips kesehatan lambung

Farida Fakhira

Reporter

Farida Fakhira

Editor