Saldo dana bansos sebesar Rp600.000 dari subsidi Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT). (Sumber: X/@aaliyibni)

EKONOMI

Saldo Dana Bansos Rp600.000 dari Subsidi BPNT Tahap 2 2025 Bisa Dicek Pakai NIK e-KTP, Catat Info Pencairannya!

Minggu 06 Apr 2025, 14:26 WIB

POSKOTA.CO.ID - Saldo dana bansos sebesar Rp600.000 dari subsidi Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) bisa dicek dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) e-KTP terdaftar.

Setiap tahunnya, pencairan BPNT dilakukan dalam beberapa tahap. Kali ini, pencairan subsidi BPNT akan memasuki tahap kedua yang mencakup perideo April hingga Juni 2025.

Di mana setiap tahap mencakup jatah saldo dana bansos selama tiga bulan sekaligus dengan alokasi Rp200.000 per bulan.

Apabila di total selama satu tahun, dana bansos pada tahun 2025 sendiri siap disalurkan sebesar Rp2.400.000.

Jadi, penting bagi Anda mengecek secara berkala status penerima subsidi BPNT tahap 2 2025 secara online hanya dengan menggunakan NIK e-KTP.

Proses pengecekan tersebut bisa dilakukan dengan mudah melalui laman resmi yang disediakan Kementrian Sosial (Kemensos).

Baca Juga: Cara Cek Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT 2025 Pakai NIK dan KTP Penerima Manfaat

Jadwal Pencairan Bansos BPNT Tahap 2 2025

Dilansir dari kanal YouTube Naura Vlog, mulai tanggal 7 April 2025, pemerintah akan melakukan proses verifikasi dan validasi data melalui sistem Data Terpadu Kesejahteraan Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).

Penerima yang telah lolos ground checking pada periode 1 hingga 31 Maret 2025 akan langsung diproses untuk pencairan bantuan sosialnya.

Setelah itu, dana bansos diperkirakan akan cair pada akhir April hingga awal Mei 2025, tergantung dari hasil verifikasi yang dilakukan.

Bagi masyarakat yang merasa termasuk dalam daftar penerima manfaat bisa melakukan pengecekan menggunakan NIK e-KTP untuk mengetahui status pencairan bansos.

Baca Juga: NIK e-KTP Anda Terpilih Menjadi Penerima Saldo Dana Bansos Rp600.000 dari Subsidi BPNT Tahap 2 2025, Cek Informasi Selengkapnya!

Cara Cek Penerima Bansos BPNT Tahap 2

Berikut langkah-langkah lengkap untuk melakukan pengecekan status penerima bansos BPNT tahap 2 2025 dengan menggunakan NIK e-KTP.

1. Kunjungi Laman Resmi Cek Bansos Kemensos

Pertama, buka browser di ponsel atau komputer Anda dan kunjungi situs resmi Kemensos di tautan berikut: https://cekbansos.kemensos.go.id.

Situs ini merupakan portal resmi dari Kementerian Sosial Republik Indonesia untuk mengecek data penerima bantuan sosial secara transparan dan akurat.

2. Isi Data Wilayah Sesuai dengan e-KTP

Setelah masuk ke halaman utama, Anda akan diminta untuk mengisi informasi wilayah. Lengkapi data mulai dari Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan dan Desa/Kelurahan.

Pastikan semua data yang diisi sesuai dengan alamat yang tertera di Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) Anda.

3. Masukkan Nama Lengkap Sesuai e-KTP

Di kolom berikutnya, isikan nama lengkap penerima manfaat bansos sesuai dengan yang tertulis di e-KTP. Pastikan penulisan nama benar dan tanpa gelar, agar pencarian berjalan lancar.

4. Masukkan Kode Captcha atau Verifikasi

Di bagian bawah halaman, akan muncul kode captcha berupa kombinasi huruf dan angka. Tulis ulang kode tersebut pada kolom yang tersedia untuk memastikan bahwa pencarian dilakukan oleh manusia, bukan robot.

5. Klik Tombol "Cari Data"

Setelah semua data diisi dengan benar, klik tombol "Cari Data" untuk memproses permintaan pencarian. Tunggu beberapa saat hingga sistem menampilkan hasil pencarian.

6. Lihat Hasil Pencarian Penerima Bansos

Jika nama Anda tercantum dalam daftar penerima bantuan sosial, maka akan muncul informasi lengkap seperti nama penerima, status, jenis dan periode pencairan bansos.

Dengan mengecek secara rutin di situs resmi, Anda dapat memastikan daftar penerima bantuan sosial BPNT tahap 2 tahun 2025.

Pastikan juga data NIK e-KTP Anda aktif dan sesuai dengan data Dukcapil agar proses verifikasi pencairan saldo dana bansos Rp600.000 dari subsidi BPNT berjalan lancar.

DISCLAIMER: Perlu ditekankan bahwa istilah "saldo dana bansos" yang disebutkan dalam artikel ini tidak merujuk pada pencairan melalui aplikasi dompet digital seperti DANA atau platform digital lainnya.

Tags:
Cek Bansos KemensosCara Cek Penerima Bansos BPNTbansos BPNT Kementrian Sosiale-KTP NIK e-KTP subsidi BPNTBantuan Pangan Non Tunai dana bansos Nomor Induk Kependudukan saldo dana Saldo dana bansos

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor