Inilah profil Lucky Hakim, artis yang kini menjabat Bupati Indramayu yang diduga disindir Gubernur Jabar, Dedi Mulyadi karena liburan ke Jepang tanpa izin. (Sumber: Instagram/@luckyhakimofficial)

HIBURAN

Profil Lucky Hakim, Artis Sekaligus Bupati Indramayu yang Disindir Gubernur Jabar Dedi Mulyadi

Minggu 06 Apr 2025, 20:02 WIB

POSKOTA.CO.ID - Artis yang kini menjabat sebagai bupati Indramayu, Lucky Hakim sedang menjadi perbincangan publik.

Pria berusia 45 tahun itu diduga disindir oleh Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi karena liburan ke Jepang tanpa izin.

Apa yang dilakukan Lucky Hakim di momen libur lebaran 2025 ini menjadi polemik.

Sebab, sesuai surat edaran dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kepala Daerah dilarang untuk melakukan bepergian ke luar negeri selama hari raya Idul Fitri.

Baca Juga: Bupati Indramayu Lucky Hakim Diduga Liburan ke Jepang Tanpa Izin, Dedi Mulyadi Sindir di Medsos

Tujuan larangan tersebut diberlakukan agar Kepala Daerah bisa tetap siaga dan bertanggung jawab selama masa arus mudik dan balik yang dilakukan masyarakat.

Sekarang dikenal sebagai politisi, Lucky Hakim juga telah meniti kariernya di dunia hiburan.

Nama pria kelahiran Cilacap pada 12 Januari 1978 itu kian melambung setelah membintangi sinetron Mutiara Hati yang tayang pada tahun 2004.

Selain berprofesi sebagai aktor, Lucky juga aktif di dunia perfilman sebagai produser, penulis, dan desain produksi.

Karirnya di bidang entertain dimulai sejak ia menjadi model iklan pada usia 23 tahun.

Kesuksesannya sebagai model membawa Lucky untuk mendapat tawaran bermain di sinetron pertama kalinya berjudul Karmapala pada tahun 2002.

Setelah itu, ia membintangi berbagai sinetron laga seperti Mahabharata, Angling Dharma, dan Misteri Gunung Merapi.

Baca Juga: Lucky Hakim Mundur dari Wakil Bupati Indramayu, Ini Respon Ketua DPRD dan Nina Agustina

Karier Lucky semakin melesat setelah tampil dalam Mutiara Hati. Selain di dunia sinetron, Lucky juga melebarkan sayapnya ke dunia perfilman.

Pada tahun 2006, ia debut di layar lebar lewat film Ruang yang disutradarai oleh Tedy Soeriaatmadja.

Di film ini, ia berperan sebagai Andika, suami dari Kinasih yang diperankan oleh Luna Maya.

Lucky yang dikenal sebagai pria penyayang reptil ini tidak hanya berkecimpung di dunia seni peran, tetapi juga di dunia tarik suara.

Ia merilis single pertama berjudul Doa, yang diciptakan oleh Avif. Selain itu, Lucky juga berduet dengan Kita Band untuk lagu religi Sujudku.

Tidak puas dengan karir di dunia hiburan, Lucky juga merambah ke produksi film.

Ia mendirikan rumah produksi yang telah merilis sekitar 20 judul film.

Di samping itu, Lucky juga memiliki bisnis di bidang perkebunan, dengan menanam pohon jenis Albasia dan Jabon di Sukabumi.

Peruntungan di dunia politik dimulainya saat ditunjuk menjadi salah satu kandidat Walikota Bekasi pada pemilihan umum 2012, berpasangan dengan Dadang Mulyadi.

Namun, pasangan ini gagal memenangkan pemilihan.

Setelah itu, Lucky bergabung dengan Partai Amanat Nasional (PAN) dan berhasil menjadi anggota DPR RI untuk periode 2014-2019 setelah memperoleh 57.891 suara dari daerah pemilihan Jawa Barat IV.

Kehidupan Pribadi Lucky Hakim

Dalam kehidupan pribadinya, Lucky Hackim pernah menjalin hubungan dengan Indadari Mindrayanti.

Mereka menikah pada tahun 2007 dan dikaruniai seorang anak.

Baca Juga: Lucky Hakim Melapor Ketipu Rp 8,8 Miliar

Namun, hubungan keduanya berakhir di meja persidangan pada tahun 2010.

Setelah itu, Lucky menikah lagi dengan Tiara Dewi pada tahun 2011.

Senasib dengan pernikahan pertamanya, rumah tangga Lucky dan Tiara tidak bertahan lama dan berakhir dengan perceraian pada 2013.

Itulah profil Lucky Hakim dari dunia artis hingga terjun sebagai politisi yang kini tengah disorot publik.

Tags:
Bupati Indramayuprofil Lucky HakimDedi Mulyadi sindir Lucky HakimDedi MulyadiLucky Hakim

Neni Nuraeni

Reporter

Neni Nuraeni

Editor