POSKOTA.CO.ID - Ada hal-hal yang mungkin dianggap sepele, seperti ciri Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang berpotensi tidak menerima bantuan sosial (bansos) pada tahap selanjutnya, khususnya yang mengalami peralihan dari PT POS ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Beberapa KPM mungkin saja sudah menerima kartu KKS dan buku tabungan yang baru, namun ada beberapa laporan yang menunjukkan keterangan seperti "gagal transfer" atau "rekening gagal transfer" pada sistem.
Dengan demikian perlu mengenai ciri-ciri KPM yang berpotensi tidak menerima bansos.
Dikutip dari YouTube Pendamping Sosial, berikut ini adalah ciri-ciri KPM yang berpotensi tidak menerima bansos beserta solusinya.
Penyebab Gagal Transfer Bansos
Keterangan "gagal transfer" atau "rekening gagal transfer" bisa terjadi karena adanya ketidaksesuaian atau ketidakvalidan data antara data kependudukan KPM dengan data perbankan yang terdaftar.
Hal ini terutama terjadi dalam proses peralihan data ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang dilakukan pada tahap 3 dan 4 tahun 2024.
Baca Juga: Cara Menarik Uang Subsidi Bansos KLJ Total Rp900.000 dari Rekening ATM Bank DKI
Data yang tidak padan ini bisa mencakup perbedaan informasi seperti nama, tanggal lahir, atau bahkan tanda baca pada KTP atau e-KTP yang berbeda dengan data yang tercatat di bank.
Perbedaan kecil sekalipun, seperti satu huruf yang hilang atau perbedaan tanda baca, dapat menyebabkan masalah pada sistem transfer bansos.
Solusi Mengatasi Gagal Transfer
Jika KPM mengalami masalah "gagal transfer" atau "gagal buku kolektif" (gagal burecol), berikut beberapa langkah yang perlu dilakukan: