Kegagalan mengikuti tahapan ini sesuai jadwal yang ditetapkan berakibat pada Tidak Memenuhi Syarat (TMS).
Baca Juga: Percepatan Pengangkatan PPPK Paruh Waktu, Simak Mekasnisme Kontrak Kerjanya
Jadwal Resmi Seleksi Kompetensi
Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah merilis jadwal lengkap melalui Surat Nomor 1291/BKS.04.01-GAR.SD/KG225. Berikut rinciannya:
- Penarikan Data Final: 1-7 Maret 2025
- Pemetaan Lokasi Ujian: 8-23 Maret 2025
- Penjadwalan Ujian: 24 Maret-8 April 2025
- Pengumuman Peserta dan Lokasi: 9-16 April 2025
- Pelaksanaan Ujian: 17 April-16 Mei 2025
- Pengolahan Nilai: 22 April-21 Mei 2025
- Pengumuman Kelulusan: 22-31 Mei 2025
Baca Juga: Jadwal Ujian PPPK Tahap 2 2025 Bulan April: Catat Tanggal dan Batas Waktu Pengangkatannya
Cara Mengecek Informasi Ujian
Lokasi dan jadwal ujian dapat berbeda tergantung kebijakan instansi. Peserta diimbau memantau secara berkala:
- Website SSCASN BKN (sscasn.bkn.go.id)
- Portal Resmi Instansi Penyelenggara
Dengan persiapan matang dan kepatuhan pada jadwal, peserta diharapkan dapat mengoptimalkan peluang lolos seleksi. Segera verifikasi data dan ikuti perkembangan terbaru untuk menghindari diskualifikasi.