Untuk memastikan apakah Anda termasuk dalam pencairan dana bansos ini atau tidak, penerima bisa mengecek status pencairan setiap tahapnya melalui website Kemensos RI.
Cara Cek Status Penerima Bansos PKH 2025
- Kunjungi laman https://cekbansos.kemensos.go.id/.
- Isi provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa.
- Isikan juga nama lengkap sesuai KTP (Kartu Tanda Penduduk).
- Isi captcha yang ada di bagian bawah.
- Tekan 'Cari Data'.
- Jika termasuk penerima, akan terlihat tabel berisi status penerima, keterangan, dan periode pemberian bantuan.
- Jika tidak termasuk, maka akan tertulis 'Tidak Terdapat Peserta/PM'.
Penerima yang sudah melakukan pengecekan status dan mendapat dana bansos PKH 2025 melalui Rekening BRI, harap segera mengambil bantuan melalui ATM terdekat.
Cara Tarik Dana PKH 2025 via Rekening BRI
- Kunjungi ATM BRI terdekat.
- Masukkan kartu ATM KKS BRI ke dalam mesin.
- Pilih bahasa "Bahasa Indonesia/Inggris"
- Masukkan 6 digit PIN ATM BRI.
- Pilih menu "Tarik Tunai" atau "Transaksi Lainnya".
- Pilih nominal tarik tunai.
- Pilih jenis rekening "Tabungan" atau "Giro".
- Tunggu proses pengambilan uang selesai.
- Ambil kartu debit saat keluar dari mesin ATM BRI.
- Ambil uang yang keluar dari mesin ATM.