Persib jadi salah satu tim yang kuat ketika melakoni laga tandang hingga pekan 27 Liga 1 2024-25. (Foto: Instagram/@persib)

OLAHRAGA

Daftar Tim Liga 1 yang Kuat di Laga Tandang Hingga Pekan 27: Dipuncaki oleh Persib

Selasa 01 Apr 2025, 21:55 WIB

POSKOTA.CO.ID - Berikut daftar tim kuat di laga tandang atau away hingga pekan ke-27 Liga 1 2024-25.

Salah satu tantangan yang sering jadi rintangan setiap tim adalah ketika bermain di kandang lawan.

Pasalnya, mereka bakal mendapat tekanan tersendiri dari para suporter tim tuan rumah yang hadir di stadion.

Kendati demikian, hal tersebut tidak berlaku kepada beberapa klub peserta Liga 1 2024-25, musim ini.

Baca Juga: Persija Jakarta Bermarkas di JIS seusai Lebaran 2025

Terdapat beberapa klub Liga 1 yang justru sangat kuat ketika melakoni laga tandamg hingga pekan 27 putaran kedua musim 2024-25.

Urutan pertama diisi oleh pemuncak klasemen sementara musim ini, Persib Bandung.

Mentalitas juara Maung Bandung sangat terlihat dengan catatan positif mereka ketika bermain di kandang lawan.

Hingga pekan ke-27, tim besutan Bojan Hodak berhasil mencatatkan 7 kemenangan, 6 kali imbang dan satu kalah dari 14 laga tandang yang telah dimainkan.

Baca Juga: Paul Munster Beri Menu Khusus ke Skuad Persebaya Selama Libur, Demi Bisa Bersaing di Papan Atas

Dengan catatan tersebut, tidak heran jika Marc Klok dan kawan-kawan kini masih kokoh di pucuk klasemen dengan mengemas 57 poin.

Lalu di urutan kedua ada Arema FC yang mampu membukukan 6 kemenangan 2 kali imbang dan 6 kalah, dari 14 laga tandang yang sudah dilakoni.

Kemudian disusul oleh Dewa United dan Malut United yang menempati urutan kertiga dan keempat, dalam daftar tim kuat di laga tandang Liga 1.

Daftar Tim Jago Tandang Liga 1

Baca Juga: Presiden Prabowo Subianto Dukung Rencana PSSI Bangun Klub-klub Amatir di Daerah, Fisik dan Jiwa Kuat Adalah Bangsa Hebat!

Melansir dari laman resmi LIB, berikut daftar 5 besar tim paling kuat di laga tandang hingga pekan 27 Liga 1 2024-25.

  1. Persib Bandung - 7 menang, 6 imbang, 1 kalah
  2. Arema FC - 6 menang, 2 imbang, 6 kalah
  3. Dewa United FC - 5 menang, 4 imbang, 4 kalah
  4. Malut United FC - 4 menang, 6 imbang, 3 kalah
  5. Persita - 5 menang, 3 imbang, 6 kalah.
Tags:
Persib Dewa UnitedArema FCLiga 1

Filza Fitriadhi

Reporter

Filza Fitriadhi

Editor