Menikmati libur lebaran di Sentul, Kabupaten Bogor. (Foto: Instagram/@curugcibaliungsentul)

SERBA-SERBI

Mau Menikmati Libur Lebaran? Ini 15 Tempat Wisata di Sentul yang Lagi Viral

Sabtu 29 Mar 2025, 21:18 WIB

POSKOTA.CO.ID - Sentul merupakan salah satu kawasan wisata favorit di Kabupaten Bogor yang terkenal dengan keindahan alamnya.

Dikelilingi oleh lima gunung dan memiliki kontur tanah berbukit, Sentul menawarkan banyak destinasi wisata yang memanjakan mata dengan panorama alam yang menakjubkan.

Mulai dari air terjun yang menyegarkan, taman edukasi yang cocok untuk keluarga, hingga kuliner khas yang menggugah selera.

Sentul menjadi destinasi wisata yang sangat ideal bagi keluarga yang ingin menikmati libur lebaran.

Berikut ini adalah 15 tempat wisata di Sentul yang sedang hits dan wajib Anda kunjungi.

Baca Juga: Bosan Liburan di Jakarta? Cek 5 Tempat Wisata Lebaran 2025 di Bogor yang Wajib Dikunjungi

1. Air Terjun Bidadari

Air Terjun Bidadari menawarkan kesegaran air alami yang menyejukkan, terletak di lokasi tersembunyi, wisata ini menjadi favorit wisatawan.

Terdapat kolam renang anak dengan kedalaman sekitar 30 cm, menjadikannya destinasi yang ramah keluarga.

2. Alam Fantasia Sentul

Taman wisata ini berada di Jalan Siliwangi dan menawarkan berbagai permainan menarik seperti trampolin, bom-bom car, papan seluncur, dan ayunan. Tempat ini sangat cocok untuk rekreasi keluarga.

3. Pasar Ah Poong

Untuk pecinta kuliner, Pasar Ah Poong menyediakan lebih dari 80 jenis sajian kuliner tradisional dan modern.

Beberapa kafe bahkan terletak di atas Sungai Cikeas, menambah pengalaman makan yang unik.

4. Taman Budaya Sentul City

Destinasi wisata edukasi dengan konsep budaya Sunda ini memiliki luas sekitar 6 hektar. Pengunjung dapat menikmati fun games, kids hike, army camp, dan wisata budaya yang mendidik.

5. Taman Wisata Alam Gunung Pancar

Gunung Pancar terkenal dengan hutan pinusnya yang menawan. Selain menikmati udara segar, pengunjung bisa mencoba berbagai aktivitas seperti fun games dan team building.

6. Kampung Agrowisata Sentul

Kampung ini memiliki sawah, kolam ikan, peternakan sapi, dan perkebunan yang memberikan pengalaman belajar langsung tentang alam. Tempat ini sangat cocok untuk edukasi anak-anak tentang pertanian dan peternakan.

7. Leuwi Hejo

Leuwi Hejo adalah air terjun yang memiliki air jernih berwarna hijau alami,  suasana yang sejuk dan pemandangan yang masih asri, ideal untuk relaksasi.

8. Sentulfresh

Seperti kampung Argowisata, tempat ini cocok untuk mengajak anak-anak belajar tentang peternakan dan pertanian.

Mereka bisa memerah susu sapi, memberi makan burung, dan melakukan berbagai observasi edukatif lainnya.

9. Goa Agung Garunggang

Goa Agung Garunggang menawarkan keunikan formasi goa vertikal, untuk masuk ke dalam, pengunjung perlu menuruni tangga yang disediakan. Keindahan alamnya membuat tempat ini semakin menarik untuk dijelajahi.

10. Jungleland Sentul

Jungleland adalah taman hiburan bertaraf internasional dengan empat zona permainan utama: Misteria, Karnivalia, Tropicalia, dan Explora. Cocok untuk wisata keluarga dan anak-anak.

11. Kampoeng Koneng

Mengusung konsep ala pedesaan Jepang, Kampoeng Koneng menawarkan suasana yang unik dengan gazebo bambu beratap daun kelapa. Tempat ini cocok untuk bersantai dan menikmati kuliner khas.

12. Air Terjun Kencana

Terletak di Karang Tengah, air terjun ini memiliki kolam alami dengan air berwarna hijau toska. Kedalamannya sekitar 3 meter, cocok bagi yang suka berenang di alam terbuka.

13. Epic Outbound

Tempat ini menawarkan paket wisata outbound, meeting, dan glamping. Fasilitasnya mencakup paintball, panahan, rafting, dan glamping, ideal untuk rekreasi kelompok.

14. Ecoart Park Sentul City

Taman ini berkonsep green property dan menyajikan berbagai teknologi edukatif. Salah satu atraksi uniknya adalah parabola suara, yang memungkinkan pengunjung berbicara dari satu parabola ke parabola lainnya.

15. Air Terjun Hordeng

Curug Hordeng memiliki aliran air yang mengalir di celah bebatuan, menciptakan efek seperti tirai air.

Airnya yang segar dan pemandangannya yang indah menjadikannya destinasi yang menarik bagi pecinta alam.

Itulah 15 tempat wisata di Sentul Bogor yang bisa Anda kunjungi untuk menikmati keindahan alam dan berbagai aktivitas seru.

Tags:
wisata favoritwisataKabupaten BogorBogorSentuldestinasi wisatalibur lebarankeluargatempat wisata di Sentul

Adam Taqwa Ganefin

Reporter

Adam Taqwa Ganefin

Editor