POSKOTA.CO.ID - Kemenangan Timnas Indonesia atas Bahrain di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026, menghidupkan asa skuad Garuda bisa lolos ke Piala Dunia 2026.
Skenario yang paling realistis ialah Thom Haye cs mengejar babak keempat, di mana skuad Garuda perlu finis di posisi ketiga atau keempat untuk melanjutkan perjuangannya.
Pasalnya dua sisa laga terakhir yang dimiliki oleh Indonesia ialah melawan juru kunci klasemen, yaitu China dan pemuncak klasemen Grup C yakni Jepang.
Apabila dua laga sisa mendapat hasil positif dan Australia tergelincir di laga sisa, Indonesia bisa lolos otomatis menemani Jepang.
Baca Juga: Pemain Timnas Indonesia Dituduh Pura-Pura Cidera, Rumah Sakit Mitra Keluarga: Rekam Medis Rahasia
Namun jika tidak, babak keempat babak menjadi pilihan realistis yang bisa dimaksimalkan oleh anak asuh Patric Kluivert ini.
Calon Lawan Timnas Indonesia jika Lolos Babak Keempat
Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ini dibagi menjadi tiga grup. Indonesia berada di Grup C bersama dengan Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain dan China.
Sedangkan Grup A diisi oleh Iran, Uzbekistan, UEA, Qatar, Kyrgyztan, Korea Utara dan Grup B diisi oleh Korea Selatan, Yordania, Irak, Oman, Palestina, dan Kuwait.
Melihat dari posisi klasemen, di Grup A Iran dan Uzbekistan dipastikan akan lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.
Sementara, UEA dan Qatar kemungkinan akan melaju di babak keempat. Selanjutnya di Grup B situasi masih ketat. Meski Korea Selatan berada di puncak klasemen dengan raihan 16 poin, tetapi Yordania menguntit dengan 13 poin dan Irak memiliki poin 12.
Baca Juga: Ucapan Manis Thom Haye untuk Suporter Timnas Indonesia Saat Bentangkan Tifo di Laga Lawan Bahrain
Ketiga tim dari Grup B ini masih berpeluang untuk mengamankan tiket lolos otomatis. Namun diperkirakan tim dari Grup B yang akan lolos ke babak keempat, merupakan tim tangguh di zona Asia.
Semetara di Grup C, Jepang sudah memastikan posisinya akan lolos ke Piala Dunia 2026 sementara Australia masih bisa digeser oleh Arab Saudi dan Indonesia apabila dalam pertandingan selanjutnya tim asal negeri Kangguru itu tergelincir.
Tetapi skenario jika Indonesia lolos ke babak keempat maka akan melawan tim yang finis di posisi ketiga dan keempat dari setiap grupnya.
Baca Juga: Rizky Ridho Dikagumi Sesama Pemain Timnas Indonesia, Disarankan Abroad ke Eropa
Format Pertandingan Babak Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026
Di babak keempat nanti, akan ada enam tim yang bertanding dengan format dibagi menjadi dua grup. Tim yang berhasil memuncaki klasemen mendapatkan tiket lolos otomatis.
Sementara bagi tim yang finis di posisi runner-up akan menjalani babak play-off. Jika masuk ke babak keempat, Indonesia nantinya akan bergabung bersama UEA dan Qatar yang diprediksi finis di posisi ketiga dan keempat.
Kemudian ada Irak dan Oman, jika kedua tim ini tak mampu menyalip Korea Selatan dan Yordania.
Baca Juga: Jadwal Pekan 30 Serie A Italia, Ketangguhan Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Diuji Tim Papan Atas
Melihat prediksinya ada UEA, Qatar, Irak, Oman, Arab Saudi. Skuad Garuda harus mampu menaklukan tim yang ada di babak keempat nantinya untuk bisa mengamankan tiket Piala Dunia 2026.
Menarik untuk dinantikan, kiprah Indonesia apakah bisa lolos otomatis menemani Jepang atau harus berjuang di babak keempat dan bersaing melawan tim-tim tangguh di zona Asia.