Menelisik Makna Selebrasi Ala Ole Romeny Head High Setelah Berhasil Cetak Gol dan Bawa Timnas Indonesia Menang 1-0 Lawan Bahrain

Rabu 26 Mar 2025, 00:27 WIB
Makna selebrasi gol ala Ole Romeny dan berhasil membawa timnas Indonesia menang lawan Bahrain 1-0. (IG Ole Romeny)

Makna selebrasi gol ala Ole Romeny dan berhasil membawa timnas Indonesia menang lawan Bahrain 1-0. (IG Ole Romeny)

POSKOTA.CO.ID - Penyerang Ole Romeny berhasil mencetak gol satu-satunya ke gawang Bahrain dan berhasil membawa Timnas Indonesia menang lawan Bahrain 1-0 di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2025 zona Asia ronde 4, Selasa 25 Maret 2025.

Gol yang di cetak Ole Romeny ini menjadi satu-satunya di laga tersebut dan berhasil meraih 3 poin.

Ole Romeny mencetak gol di menit ke 24 hasil dari skema serangan balik cepat dari sentuhan umpan terobosan Thom Haye ke sisi kanan yang diterima oleh Marselino Ferdinan.

Baca Juga: Kondisi Terkini di Sekitar Stadion GBK Jelang Kick Off Timnas Indonesia vs Bahrain

Umpan silang terobosan Marselino Ferdinan ke Ole Romeny membuat penyerang timnas Indonesia langsung berhadapan dengan kiper Bahrain yang di jaga oleh Ebrahim Lutfalla.

Tembakan ke pojok gawang sisi sebelah kanan yang dijaga Ebrahim Lutfalla tak bisa ditepisnya dan bola masuk ke gawang Bahrain dengan Indonesia menang 1-0 lawan Bahrain hingga akhir babak kedua.

Makna Selebrasi Ole Romeny Head High

Baca Juga: Live Update Timnas Indonesia vs Bahrain, Link Streaming Bisa Diakses di Sini

Ole Romeny pun langsung melakukan selebrasi dengan gestur menyimpan kelima jari tangannya menahan dagu .

Selebrasi tangan menahan dagu ala Ole Romeny ini disebut Head High, dilansir dari instagram Ole Romeny, selebrasi yang sering dilakukan Ole Romeny setelah mencetak gol itu jika diartikan atau diterjemahkan Head High atau Tegakkan Kepala.

Bisa diartikan selebrasi gol Ole Romeny ini memberikan arti untuk selalu percaya dan tegakkan kepala mu jangan sampai menyerah.

Baca Juga: Timnas Indonesia Wajib Menang vs Bahrain, tapi Nasib di Tangan Jepang

Berita Terkait

News Update