POSKOTA.CO.ID - Razman Arif Nasution mengungkapkan perkembangan soal rencana keluarga Vadel Badjideh yang akan melakukan pencabutan laporan terhadap Nikita Mirzani.
Diketahui, keluarga Vadel telah sepakat untuk mencabut laporan terhadap Nikita dan berusaha untuk berdamai agar tetap fokus dalam proses hukum Vadel yang masih berjalan.
Melansir dari kanal YouTube Intens Investigasi, Razman mengatakan bahwa Umar Badjideh yakni ayah dari Vadel dan keluarganya telah koordinasi dengan Penyidik untuk melakukan pencabutan laporannya.
“Ketik mereka membesuk Vadel, bertemu dengan penyidiknya menyampaikan akan mencabut. Tapi penyidik bilang komunikasikan dengan pengacara,” kata Razman yang dikutip Poskota pada Selasa, 25 Maret 2025.
Baca Juga: Anak Nikita Mirzani, LM Akan Segera Diperiksa Terkait Kasus Vadel Badjideh
Ia mengatakan kemungkinan pencabutan laporan akan dilaksanakan seusai Lebaran Idul Fitri 2025 mendatang.
“Tadi saya pastikan, saya orangnya berjalan pakai langkah, tanya ada disampaikan tapi belum ditindaklanjuti. Mungkin setelah lebaran,” katanya.
Sebagai kuasa hukum, ia menegaskan akan mendampingi keluarga kliennya soal pencabutan tersebut hingga kasus selesai.
“Kalau itu silakan, saya akan dampingi dengan tim. Silakan,” ucapnya.
Baca Juga: Vadel Badjideh Tak Percaya LM Menyesal Pacaran Dengannya: Kan Ibunya yang Ngomong..
Lebih lanjut, ia menyampaikan tujuan keluarga kliennya itu mencabut laporannya karena tidak ingin ada masalah dengan wanita akrab disapa Nyai itu.