Info Live Streaming Argentina vs Brazil Rabu 26 Maret 2025: Tim Tango Tanpa Messi

Selasa 25 Mar 2025, 18:28 WIB
Lionel Messi absen memperkuat Argentina saat berhadapan dengab Brazil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL. (Foto: Instagram/@afaseleccion)

Lionel Messi absen memperkuat Argentina saat berhadapan dengab Brazil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL. (Foto: Instagram/@afaseleccion)

POSKOTA.CO.ID - Berikut prediksi line up atau susunan pemain pertandingan antara Argentina melawan Brazil.

Tim Tango bakal berhadapan dengan tim Samba, dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL.

Duel klasik ini bakal berlangsung di Estadio Mas Monumental, Buenos Aires, Rabu 26 Maret 2025, besok pagi.

Bertindak sebagai tim tuan rumah, Argentina dipastikan tidak akan diperkuat oleh bintangnya, Lionel Messi.

Baca Juga: Dokter Tirta Jelaskan Kenapa Mees Hilgers Rentan Cedera Saat Bela Timnas Indonesia

Pasalnya, mantan bintang Barcelona tersebut harus absen karena sedang dibekap cedera adductor, saat membela timnya saat ini, Inter Miami.

Selain itu, La Albiceleste pun tidak akan diperkuat sejumlah pemain andalan yang lain, seperti Lautaro Martines dan Paulo Dybala.

Lautaro Martinez masih belum bisa tampil lantaran cedera hamstring yang membekapnya.

Sementara itu, Paulo Dybala pun masih belum bisa main hingga akhir musim nanti, pasca menjalani operasi.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Hari Ini Kick Off Pukul 20.45 WIB

Kendati demikian, Argentina tetap diunggulkan setelah tampil apik di lima laga terakhir, dengan catatan tiga kemenangan, masing-masing satu kali imbang dan kalah.

Berita Terkait

News Update