POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial (bansos) diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) seperti Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH).
Masyarakat yang berhak menerima bantuan ini adalah mereka yang terdaftar ke dalam database Kemensos.
Kedua jenis bantuan tersebut disalurkan melalui dua mekanisme yaitu Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) dan PT Pos Indonesia.
Saat ini, terdapat laporan pencairan bantuan diberikan kepada KPM melalui KKS yang diterbitkan oleh Bank Negara Indonesia (BNI).
Baca Juga: Bansos PKH dan BPNT 2025 Cair untuk KPM Terpilih, Cek Penerima Pakai NIK KTP Lewat Hp
Penyaluran Bansos ke KKS
Dilansir kanal Youtube Naura Vlog, terdapat dua laporan bantuan cair sebesar Rp600.000 ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) terbitan Bank BNI.
Diketahui bantuan yang cair adalah Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan PKH validasi by system untuk komponen lansia atau penyandang disabilitas senilai Rp600.000.
Hingga 25 Maret 2025, penyaluran bantuan PKH validasi by system yang paling banyak cair adalah untuk komponen lansia maupun penyandang disabilitas.
Cara Memeriksa Saldo KKS
Pemeriksaan saldo KKS melalui mobile banking lebih disarankan karena menghindari kehilangan atau kerusakan kartu, serta lebih efisien.
1. Unduh dan aktifkan aplikasi mobile banking: pilihlah aplikasi mobile banking yang sesuai dengan bank penyalur KKS milik Anda.