Viral! Imbas Penolakan RUU TNI, Netizen Boikot Artis yang Dianggap Pro-Pemerintah, Ini Daftar Namanya

Senin 24 Mar 2025, 12:01 WIB
Daftar nama artis yang diboikot netizen yang dianggap pro pemerintah.

Daftar nama artis yang diboikot netizen yang dianggap pro pemerintah.

POSKOTA.CO.ID - Belakangan ini, media sosial diramaikan dengan daftar nama artis dan influencer yang diboikot karena diduga mendukung Paslon 02 pada Pilpres 2024.

Aksi boikot ini muncul sebagai bentuk penolakan masyarakat terhadap kebijakan pemerintah yang dianggap merugikan rakyat, terutama terkait RUU TNI.

Beberapa artis dan influencer yang namanya tercantum dalam daftar tersebut pun memberikan klarifikasi. Berikut ulasannya.

Baca Juga: Steven Wongso Resmi Mualaf di Bulan Ramadhan, Ucap Syahadat Dibimbing Ustadz Felix Siauw

1. Prilly Latuconsina: Tegaskan Tidak Berpihak pada Politik

Prilly Latuconsina menjadi salah satu nama yang ramai dibicarakan. Artis muda ini diklaim mendukung Paslon 02, namun Prilly dengan tegas membantahnya. Melalui cuitan di akun Twitter-nya, Prilly menyatakan bahwa dirinya tidak pernah terlibat dalam politik dan selalu berpihak pada rakyat.

"Aku enggak akan pro sama apapun yang tidak berpihak pada rakyat," tulis Prilly.

Prilly juga meminta warganet untuk tidak sembarangan mencantumkan nama orang dalam politik. Ia menegaskan bahwa dirinya fokus pada karier di dunia hiburan dan tidak pernah mendukung keputusan yang merugikan masyarakat.

2. Reza Arap: Bingung dengan Tuduhan Dukungan Paslon 02

YouTuber dan influencer Reza Arap juga ikut memberikan klarifikasi setelah namanya masuk daftar boikot. Reza diklaim mendukung Paslon 02 setelah video dirinya membahas pasangan calon tersebut beredar. Namun, Reza menegaskan bahwa ia justru memilih Paslon 03, Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

"Saya tidak termasuk dalam supporter 02," tulis Reza.

Reza juga mengaku bingung dengan tuduhan tersebut. Ia menegaskan bahwa selama 15 tahun berkarier di dunia hiburan dan digital, dirinya tidak pernah menyentuh uang politik.

"Saya, Reza Oktovian, tidak pernah menyentuh uang politik sepeser pun selama 15 tahun saya berkarir di showbiz dan juga digital. Terima kasih," tegas Reza.

Berita Terkait

News Update