BLT BBM adalah bantuan tunai yang dicairkan dalam bentuk voucher digital atau barcode. Saldo dana bansos yang diterima dapat digunakan untuk pembelian sembak.
Mekanisme pencairan:
- Penerima akan mendapatkan barcode senilai Rp600.000
- Barcode dapat digunakan di toko atau agen yang bekerja sama dengan pemerintah
- Saldo akan berkurang secara otomatis setelah digunakan untuk belanja
Menurut Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, pencairan BLT BBM hanya menunggu persetujuan final dari Presiden RI.
Cara Cek Penerima Bantuan Sosial
Penerima dapat mengecek status bantuan sosial dengan langkah berikut:
- Melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id
- Masukkan NIK dan wilayah domisili
- Pilih jenis bantuan yang ingin dicek
- Klik "Cari Data"
- Melalui pendamping sosial setempat
- Datangi kantor desa atau kelurahan
- Tanyakan kepada petugas apakah terdaftar sebagai penerima
- Melalui aplikasi resmi Kemensos RI
- Unduh aplikasi di Play Store atau App Store
- Login dengan NIK
- Periksa status bantuan