POSKOTA.CO.ID - Timnas Inggris akan menghadapi tim tamunya Latvia dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa. Berikut preview, link live streaming dan jadwal lengkapnya.
Laga ini akan digelar di Wembley Stadium, London, Inggris pada Selasa 25 Maret 2025 pukul 02.45 WIB.
Pada pertandingan ini Tim asuhan dari Thomas Tuchel ingin mempertahankan kemenangan agar memperbesar peluang lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.
Kemenangan 2-0 atas Albania jadi masalah penting bagi Harry Kane dan kawan-kawan untuk tetap bertengger di puncak klasemen grup K.
Baca Juga: Jadwal Argentina vs Brasil di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kapan dan Disiarkan di Mana?
Namun sayang pemain muda berbakat dari Chelsea yakni Cole Palmer masih harus menepi ke ruang perawatan akibat Cedera yang dialaminya.
Selain itu ada nama dari Bukayo Saka yang tak bisa ikut tampil bersama dengan The Three Lions pada jeda internasional kali ini.
Oleh sebab itu setiap laga yang dijalani Inggris harus selalu meraih kemenangan demi mempermudah lolos ke putaran selanjutnya.
Tekad besar juga dicanangkan oleh tim tamu Latvia pada laga kali ini.
Baca Juga: Preview dan Link Live Streaming Jepang vs Arab Saudi, Pantau Rival Timnas Indonesia di Sini!
Tim asuhan dari Paulo Nicolato dalam kondisi baik setelah mampu mengalahkan Andorra dengan skor tipis 1-0.