Jelang Pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain, Patrick Kluivert: Setiap Pertandingan Adalah Kemenangan dalam Pikiran Kami

Senin 24 Mar 2025, 22:34 WIB
Para pemain Timnas Indonesia. (Sumber: PSSI)

Para pemain Timnas Indonesia. (Sumber: PSSI)

POSKOTA.CO.ID – Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert menyebut bahwa timnya telah melakukan persiapan maksimal menjelang pertandingan besar yang akan digelar besok lawan Bahrain, Selasa 25 Maret 2025, di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK).

Dalam konferensi pers terbaru, Patrick Kluivert menyampaikan bahwa semua pemain dalam kondisi fit dan siap bertanding.

Pelatih dan staf kepelatihan memastikan bahwa segala aspek, baik fisik maupun mental, telah dipersiapkan dengan baik untuk menghadapi laga penting ini.

"Semua pemain fit. Mereka tidak sabar untuk pertandingan besok," kata Patrick Kluivert dalam konferensi pers jelang pertandingan, Senin, 24 Maret 2025.

Baca Juga: Janji Patrick Kluivert Bawa Timnas Indonesia Sapu Bersih 3 Laga Sisa dengan Kemenangan, Yakin Bisa?

Alex Pastoor dan Patrick Kluivert siap bawa Timnas Indonesia hadapi Bahrain. (Sumber: X/@timnasindonesia)

Para pemain menunjukkan kepercayaan diri tinggi dalam menghadapi pertandingan. Mereka yakin dapat meraih hasil positif dengan strategi dan taktik yang telah disiapkan.

Timnas memiliki tekad kuat untuk tidak hanya bertanding, tetapi juga memenangkan setiap laga yang mereka jalani.

“Kami memiliki kepercayaan diri yang tinggi bahwa kami dapat meraih hasil yang baik,” lanjutnya.

Salah satu hal yang ditekankan dalam persiapan ini adalah mentalitas pemenang. Tim berkomitmen untuk mengejar kemenangan di setiap pertandingan seolah-olah itu adalah laga terakhir mereka.

Baca Juga: Timnas Indonesia Dapat Bocoran Strategi Bahrain dari Pelatih Jepang

Tidak ada kata mundur dalam kamus timnas, mereka siap bertarung habis-habisan demi meraih hasil terbaik.

Berita Terkait

News Update