POSKOTA.CO.ID - Kabar baik bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH).
Kementrian Sosial (Kemensos) akan segera mencairkan bantuan subsidi saldo dana bansos PKH tahap kedua dalam waktu dekat.
Pencairan saldo dana bansos Kemensos ini diperuntukkan bagi para penerima manfaat yang telah terdaftar sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.
Melansir dari tayangan YouTube Gania Vlog, berikut Poskota berikan informasi terkait penyaluran bansos PKH tahap kedua tahun 2025.
Baca Juga: Komponen Bansos PKH 2025 Dicairkan ke KPM, Simak Nominalnya Berikut Ini
Nominal Bantuan PKH Tahap Kedua 2025
Bantuan PKH merupakan program bantuan sosial dari pemerintah yang bertujuan untuk membantu masyarakat miskin dan rentan dalam memenuhi kebutuan dasar mereka.
Bantuan ini diberikan secara berkala kepada penerima yang telah memenuhi kriteria dan terdaftar dalam sistem Kemensos.
Sesuai dengan kebijakan terbaru, pencairan bansos PKH tahun 2025 dilakukan setiap tiga bulan sekali, sehingga tahap kedua mencakup periode April hingga Juni.
Nominal bantuan yang akan diterima setiap KPM bervariasi, tergantung pada komponen keluarga yang terdaftar dalam program PKH. Berikut rincian besaran bantuan yang akan diterima:
- Bantuan senilai Rp225.000 akan diberikan kepada KPM yang memiliki satu anak Sekolah Dasar (SD) dan tidak memiliki komponen lain dalam keluarga.
- Bantuan senilai Rp500.000 diperuntukkan bagi KPM yang memiliki anak Sekolah Menengah Atas (SMA).
- Bantuan senilai Rp1,5 juta akan diterima oleh KPM yang memiliki dua anak usia dini (0-6 tahun.
- Bantuan senilai Rp2,1 juta akan diberikan kepada KPM yang memiliki dua anak usia dini (0-6 tahun dan satu lansia dalam keluarga.
Cara Cek Bansos Kemensos 2025
1. Cara Cek Bansos Cair via Website
- Kunjungi situs resmi Cek Bansos Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.
- Pilih provinsi tempat tinggal Anda.
- Pilih kabupaten atau kota yang sesuai dengan KTP Anda.
- Pilih desa atau kelurahan tempat tinggal Anda.
- Masukkan nama penerima manfaat sesuai dengan KTP.
- Ketik kode verifikasi yang terdiri dari empat huruf yang tertera pada kotak.
- Jika kode kurang jelas, klik ikon panah untuk mendapatkan kode baru.
- Klik tombol "Cari Data".
- Jika NIK KTP dan nama Anda terdaftar, informasi tentang penerima manfaat akan muncul berdasarkan data yang dimasukkan.
2. Cara Cek Bansos Cair via Aplikasi
- Unduh aplikasi Cek Bansos Kemensos dari Google Playstore.
- Daftarkan diri atau masuk jika sudah memiliki akun.
- Pilih opsi pencarian dalam aplikasi Cek Bansos Kemensos.
- Isi informasi yang diminta.
- Lakukan pencarian data.
- Sistem aplikasi akan mencari Nama Penerima Manfaat (PM) sesuai dengan wilayah yang Anda masukkan.
Berdasarkan aturan terbaru, pencairan bantuan subsidi saldo dana bansos PKH akan dilakukan setiap tiga bulan sekali sepanjang tahun 2025.