POSKOTA.CO.ID - Apakah kamu masih belum menunaikan salah satu ibadah selama bulan Ramadhan yaitu zakat fitrah?
Zakat fitrah harus dibayarkan karena bersifat wajib bagi umat muslim yang mampu dan masuk ke dalam golongan wajib zakat.
Namun, jika kamu belum sempat untuk membayarkan zakat dalam bentuk beras karena tidak memiliki waktu luang, bayarkanlah dalam bentuk uang.
Kini membayar zakat bisa menjadi lebih praktis melalui berbagai layanan dari perbankan yang bekerja sama dengan lembaga donasi dan zakat.
Baca Juga: Di Mana Tempat Pembayaran Zakat Fitrah yang Tepat bagi Pemudik? Begini Penjelasan Buya Yahya
Salah satunya bisa dibayarkan melalui mesin ATM dan mobile banking Bank Rakyat Indonesia (BRI). Ikuti langkah-langkahnya di sini!
Cara Bayar Zakat Fitrah Lewat ATM BRI
Untuk pembayaran melalui ATM, Anda perlu memiliki Virtual Account (VA) tujuan pembayaran, contohnya dari lembaga Badan Zakat Amal Nasional (BAZNAS).
1. Kunjungi mesin ATM BRI terdekat di wilayah Anda.
2. Masukkan kartu BRI ke mesin ATM, dan input PIN yang sesuai.
3. Pilih 'Transaksi Lainnya' kemudian 'Pembayaran'.