POSKOTA.CO.ID - Para pengguna HP Android gameing mungkin pernah mengeluhkan HP ngelag saat bermain game.
Hal ini mungkin akan menjadi kendala, terlebih saat sedang asyik-asyiknya bermain game.
Namun jika Anda pernah mengalammi hal ini, Anda tidak perlu khawatir, karena ada beberapa langkah solusi untuk menjaga performa gameing pada HP Android.
Dikutip dari YouTube Agung Darmawan, berikut ini adalah tips untuk meningkatkan performa gaming pada HP Android agar tidak lag saat bermain game.
Baca Juga: Cara Atasi Iklan yang Sering Muncul di Hp Android, Ini 4 Triknya
Tips Tingkatkan Performa Gaming pada HP Android
Langkah-langkah Mengaktifkan Opsi Pengembang pada HP Android
1. Masuk ke Pengaturan Ponsel
Langkah pertama, buka aplikasi Pengaturan pada ponsel Android kalian. Harap diingat bahwa tata letak pengaturan dapat bervariasi antara merek ponsel.
Saya menggunakan ponsel Xiaomi, tetapi cara ini juga dapat diterapkan pada ponsel lainnya dengan penyesuaian.
2. Aktifkan Opsi Pengembang
Pada menu Pengaturan, pilih menu Tentang Ponsel. Cari opsi yang bernama Versi MIUI (pada perangkat lain bisa jadi bernama Versi Perangkat Lunak).
Ketuk beberapa kali pada opsi tersebut hingga muncul keterangan bahwa Opsi Pengembang telah aktif.
3. Masuk ke Opsi Pengembang
Setelah Opsi Pengembang aktif, kembali ke menu Pengaturan, lalu cari dan pilih menu Setelan Tambahan atau Pengaturan Lainnya.