POSKOTA.CO.ID - Jika Anda mencari power bank dengan kapasitas besar dan daya pengisian super cepat, Anker Prime 20.000mAh bisa jadi solusinya.
Dengan total output hingga 200 watt, power bank ini bahkan mampu mengisi dua laptop secara bersamaan.
Tak hanya itu, fitur canggihnya memastikan pengisian daya yang aman dan optimal untuk berbagai perangkat.
Anker Prime 20.000mAh menawarkan performa luar biasa dengan kemampuannya mengisi daya dua laptop sekaligus, masing-masing hingga 100 watt.
Hal ini membuktikan bahwa Anker salah satu power bank paling bertenaga di kelasnya.
Baca Juga: Penting! Inilah Tips Memilih Power Bank, Pastikan Spesifikasi dan Kapasitas Baterai Aman
Spesifikasi Power Bank Anker Prime 20.000mAh
Dikutip dari akun Youtube Jagat Review, setiap pembelian power bank ini dapat kabel USB-C ke USB-C berkapasitas 140 watt dengan panjang 60 cm, pouch, serta dokumen panduan.
Secara desain, power bank ini hadir dengan warna abu-abu tua dan sisi depan hitam glossy.
Desainnya 12,4 x 5,3 x 4,8 cm dan memiliki bobot sekitar 515 gram, mirip dengan kaleng minuman 330 ml.
Bagian atasnya memiliki layar digital yang menampilkan informasi sisa kapasitas, waktu pemakaian, dan daya yang masuk atau keluar.
Terdapat tiga port pengisian daya, yaitu satu USB-A dan dua USB-C, yang mendukung pengisian ulang perangkat dengan efisiensi maksimal.
Performa Power Bank Anker Prime 20.000mAh
Anker Prime 20.000mAh mampu mengisi ulang laptop MacBook Pro 14 M3 dari 0% hingga 61% dalam 35 menit dengan daya mendekati 100 watt.
Baca Juga: Penting! Lakukan Ini Supaya Power Bank Tidak Cepat Kembung Beserta Penyebabnya
Untuk laptop Windows 11 dengan baterai 76Wh, pengisian daya dari 4% ke 60% hanya memakan waktu 40 menit.
Bahkan, saat diuji mengisi dua laptop bersamaan, power bank ini tetap mampu memberikan daya optimal hingga 200 watt.
Selain laptop, power bank ini juga mendukung pengisian daya untuk smartphone, tablet, kamera, smartwatch, hingga TWS. Kecepatan pengisian untuk beberapa merek smartphone adalah:
- Samsung: Super Charging hingga 25 watt
- Xiaomi/Poco: Super Charging hingga 25 watt
- Oppo/Realme: SuperVOOC hingga 60 watt
- Infinix/Tecno: Hingga 20 watt
Power bank ini dilengkapi teknologi ActiveShield 2.0 yang melindungi perangkat dari over current, over voltage, short circuit, dan anti statis.
Selain itu, fitur Trickle Charging memungkinkan pengisian daya perangkat berdaya rendah seperti TWS tanpa risiko penghentian daya secara otomatis.
Untuk mengisi ulang power bank ini, Anker menyediakan opsi pengisian hingga 100 watt melalui port USB-C atau Pogo Pin.
Dengan charger 100 watt dari Anker, power bank ini dapat terisi penuh dalam 1,5 jam.
Baca Juga: Demi Keselamatan, Dirjen Perhubungan Udara Larang Penumpang bawa "Power Bank"
Harga Power Bank Anker Prime 20.000mAh
Power bank Anker Prime 20.000mAh dijual dengan harga kisaran Rp1 jutaan dan tersedia di toko resmi Anker di Tokopedia, Shopee, Blibli, dan TikTok mulai 26 Maret.
Produk ini juga dilengkapi garansi 18 bulan, menjadikannya pilihan terbaik bagi pengguna yang mencari power bank berkualitas tinggi.
Dengan kapasitas besar, kecepatan pengisian tinggi, dan fitur keamanan lengkap, Anker Prime 20.000mAh menjadi power bank ideal. Tertarik membeli?