Cara memilih masker wajah yang cocok untuk jenis kulit. (Sumber: Pexels/Shiny Diamond)

GAYA HIDUP

Memilih Jenis Masker Kecantikan Wajah Sesuai Jenis Kulit

Minggu 23 Mar 2025, 09:00 WIB

POSKOTA.CO.ID - Masker kecantikan wajah sudah lama menjadi pilihan berbagai kalangan khususnya wanita untuk menambahkan rutinitas perawatan kulit.

Saat ini perkembangan jenis masker kecantikan untuk perawatan kulit dan menjaga kult tetap dalam kondisi yang sehat.

Salah satu pilihan mudah merawat kulit adalah dengan menggunakan masker yang memiliki berbagai kandungan yang baik untuk kulit.

Namun, masih banyak dari kamu yang mungkin salah memilih jenis masker yang tidak sesuai dengan kulit.

Baca Juga: 7 Manfaat Buah Naga untuk Kulit Wajah, Nomor Terakhir Bisa Cegah Penuaan Dini, yuk Cobain!

Jenis Masker Sesuai Jenis Kulit

Mengutip situs Watsons, berikut ini adalah tips memilih jenis masker yang sesuai dengan jenis perawatan kulit:

1. Kulit Berminyak Gunakan Clay Mask

Jenis masker perawatan kulit yang bisa digunakan untuk kulit berminyak adalah clay mask atau masker dengan tekstur seperti tanah liat.

Baca Juga: Jarang Diketahui! Inilah 5 Penyebab Kulit Kering, Nomor 2 ternyata Bisa Karena Genetika, Cek Kamu Termasuk?

Masker kecantikan dengan jenis ini mampu kenarik debu dan sebum yang menyumbat pori-pori wajah.

Setelah penggunaan ini kulit akan lebih cerah dan lembut, namun penggunaan harus diperhatikan tidak lebih dari waktu yang dianjurkan.

2. Kulit Kering Gunakan Overnight Mask

Selanjutnya jenis masker kecantikan yang cocok digunakan untuk kulit kering adalah masker wajah overnight atau yang dapat dibiarkan semalaman.

Baca Juga: Wajib Tahu! 5 Jenis Buah Ini Mengandung Kolagen Tinggi Bikin Kulit Halus dan Kinclong, Yuk Cobain!

Masker jenis ini umumnya memiliki kandungan melembapkan yang ekstra, seperti mengandung hyaluronic acid, ceramide, glycerin, hingga aloe vera.

3. Kulit Sensitif Gunakan Shooting Mask

Jenis kulit sensitif juga dapat menggunakan masker, tetapi perlu diperhatikan kandungan-kandungan yang terdapat di dalamnya.

Gunakan masker yang bersifat shooting ataupun menenangkan kulit, pastikan masker yang digunakan tidak mengandung pewangi tambahan.

Baca Juga: Hai Ladies! 8 Kebiasaan Sederhana Ini Bikin Kulit Wajah Sehat, Putih, dan Bersinar, Yuk Cobain Mulai Sekarang!

4. Kulit Kombinasi Gunakan Exfoliasi dan Hydrating Mask

Jenis kulit lainnya yang umum adalah kombinasi, umumnya pada beberapa bagian kulit memiliki sifat kering dan beberapa bagian lainnya berminyak.

Mereka yang memiliki jenis kulit ini dapat mengkombinasikan berbagai jenis masker sesuai dengan kebutuhan.

Cobalah untuk mengkombinasikan masker exfoliasi atau clay mask dan masker dengan sifat hydrating.

Baca Juga: Jangan Sampai Terlewat! Inilah 6 Manfaat Minum Air Putih Setelah Bangun Tidur, Nomor 4 Bisa Jaga Kesehatan Kulit, Yuk Biasakan!

Tags:
memilih masker sesuai jenisperawatan kulit wajahperawatan kulitMasker kecantikan wajah

Legenda Kinanty Putri

Reporter

Legenda Kinanty Putri

Editor