Ilustrasi Tunjangan Hari Raya. (Sumber: Pexels/Kaboompics.com)

GAYA HIDUP

Ide THR untuk Anak-Anak yang Bermanfaat Selain Uang

Minggu 23 Mar 2025, 09:40 WIB

POSKOTA.CO.ID - Tunjangan Hari Raya atau THR menjadi salah satu momen penting yang ditunggu-tunggu oleh anak-anak ketika menjelang hari raya.

Salah satu perayaan hari raya umat muslim Labaran Idul Fitri semakin dekat setelah menjalankan ibadah puasa selama satu bulan.

Seluruh anggota keluarga dengan senang menyambut hari Idul Fitri ini, termasuk anak-anak yang tengah menunggu-nunggu THR.

Tunjangan hari raya ini umumnya berbentuk uang, namun, tak jarang pula diberikan jenis hadiah lainnya selain uang.

Baca Juga: Cara Kelola Uang THR Anak dengan Investasi dan Menabung

Ini dia ide THR untuk anak-anak yang bisa kamu berikan saat hari raya Lebaran nanti selain uang dan tentunya bermanfaat!

1. Alat Tulis

Ide THR yang pertama adalah alat tulis yang cocok diberikan sebagai hadiah pengganti uang tunai, cobalah inovasi alat tulis yang menarik.

Berikan anak-anak alat tulis dengan karakter yang sedang disukai agar mereka senang dan tertarik dengan hadiahnya.

Baca Juga: Agar Tidak Bokek, Cara Memanfaatkan Sisa Uang THR Lebaran Idul Fitri

2. Mainan

Ide THR yang selanjutnya ini tak kalah populer dari uang tunai, anak-anak tentunya akan sangat senang jika mendapatkan hadiah ini.

Pilihlah mainan yang juga memiliki manfaat untuk mengedukasi anak dengan cara yang menyenangkan.

3. Makanan

Baca Juga: THR Ojol Dijadwalkan Cair Maret 2025, Driver Gojek dan Maxim Siap-Siap Terima Saldo Tanggal Segini

Ide THR yang ketiga ini juga tak kalah menarik, anak-anak tentunya senang jika diberikanan makanan dan snack yang digemari oleh mereka.

Kini, banyak brand makanan ringan yang menyediakan paket snack THR yang terdiri dari beberapa jenis makanan ringan di dalam satu kemasan.

4. Coklat dan Permen

Ide THR yang keempat juga merupakan salah satu favorit anak-anak. Siapa yang tidak menyukai permen dan coklat?

Baca Juga: Begini Cara Berbagi THR Online via ShopeePay dengan Mudah

Hampir semua orang pasti menyukai permen dan coklat, cobalah kemas beberapa coklat dan permen ke dalam kemasan yang menarik.

Itu dia beberapa jenis THR yang bisa dipilih untuk diberikan kepada anak-anak sebagai ganti THR uang.

Tags:
ide THR untuk anak selain uangTHR untuk anak-anakTunjangan Hari Raya atau THRTunjangan Hari Raya

Legenda Kinanty Putri

Reporter

Legenda Kinanty Putri

Editor