Di Platform Crunchyroll, Film Anime Solo Leveling Sukses Lewati Rekor One Piece

Minggu 23 Mar 2025, 16:11 WIB
Salah satu adegan dari film anime Solo Leveling. (Sumber: Youtube/Crunchyroll)

Salah satu adegan dari film anime Solo Leveling. (Sumber: Youtube/Crunchyroll)

POSKOTA.CO.ID - Film Anime Solo Leveling, sukses lewati rekor yang selama ini dipegang oleh One Piece.

Untuk saat ini, Solo Leveling menjadi film animasi yang diklaim paling banyak mendapatkan rating.

Uniknya, film anime tersebut sukses menjadi judul paling populer di platform streaming Crunchyroll saat ini.

Hal tersebut seperti dilansir dari akun X twitter @SoloLevelAnime, sepanjang musim kedua, Solo Leveling berhasil mencatatkan dengan total rating 594.486.

Baca Juga: Link Nonton Anime Solo Leveling Season 2 Episode 12 Sub Indo di Platform Streaming Legal, Cek di Sini!

Artinya, capain tersebut sukses melewati rekor yang sebelumnya dipegang oleh One Piece dengan total rating 587.000.

Sebagai informasi, capaian ini dihasilkan dari episode ke-11 Solo Leveling di musim kedua 2025 yang ditayangkan pada Minggu 16 Maret 2025 pekan lalu.

Solo Leveling yang berjudul "It's Going to Get Even More Intense" tersebut, sukses mendapat perhatian tinggi dari para penggemar anime.

Untuk alur ceritanya sendiri, Solo Leveling musim kedua ini menceritakan terkait penyerangan para Hunters (sebutan untuk para pemburu monster) ke Pulau Jeju.

Baca Juga: Cara Nonton Anime Solo Leveling Season 2 Episode 12 Sub Indo Gratis Tanpa Bayar, Ini Linknya

Menurut skenarionya, di pulau tersebut terdeteksi adanya serangan monster kuat yang diklaim masuk ke dunia manusia.

Berita Terkait

News Update