Timnas Indonesia Takluk dari Australia, Tijjani Reijnders Beri Dukungan Pada Sang Adik Eliano Reijnders

Sabtu 22 Mar 2025, 14:44 WIB
Kalah dari Australia, Eliano Reijnders dapat dukungan dan pujian dari sang kakak (Sumber: Tangkapan layar/Instagram @eliano.r)

Kalah dari Australia, Eliano Reijnders dapat dukungan dan pujian dari sang kakak (Sumber: Tangkapan layar/Instagram @eliano.r)

POSKOTA.CO.ID - Salah satu punggawa Timnas Indonesia yakni Eliano Reijnders mendapatkan dukungan dari sang kakak Tijjani Reijnders setelah kalah telak dari Australia dengan skor 1-5.

Diketahui bahwa kedua pemain ini ialah kakak beradik yang berbeda dalam urusan membela tim nasional.

Sama halnya dengan Eliano, Tijjani merupakan pemain blasteran Indonesia-Belanda karena berasal dari keluarga yang sama.

Namun pemain dari klub AC Milan tersebut lebih memilih untuk membela Negeri kincir angin daripada Timnas Indonesia.

Baca Juga: Diam-diam Gabung ke Timnas Indonesia, Exco PSSI: Emil Audero Sudah Ada dan Eliano Reijnders Tiba Duluan

Sementara itu sang adik Eliano Reijnders lebih memilih untuk tampil di laga internasional bersama dengan negara asal ibunya tersebut.

Eliano yang saat ini bermain untuk tim asal Liga Belanda yakni PEC Zwolle tampil selama 45 menit pada laga kontra Australia.

Di pertandingan yang digelar di Allianz Stadium, Sydney, Australia di pekan ke-7 babak kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan skor 1-5.

Patrick Kluivert selaku pelatih baru dari timnas indonesia yang baru memasukkan nama Eliano pada babak kedua.

Baca Juga: Netizen Ultimatum Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert, Jordi Cruyff Kena Imbas

Saat itu dirinya menggantikan posisi yang sebelumnya ditempati oleh Rafael Struick pada babak pertama.

Berita Terkait

News Update