Ramalan Weton Sabtu Kliwon Jelang Lebaran 2025: Ada Keberkahan Tambahan saat Ramadhan!

Sabtu 22 Mar 2025, 15:48 WIB
Ramalan untuk penyandang weton Sabtu Kliwon pada bulan Ramadan 2025. (Sumber: PxHere)

Ramalan untuk penyandang weton Sabtu Kliwon pada bulan Ramadan 2025. (Sumber: PxHere)

Orang yang lahir di Rabu Pahing, Rabu Pon, Kamis Pon, dan Minggu Pahing sebaiknya menghindari aktivitas besar seperti perjalanan jauh atau transaksi besar.

Selain itu, Sabtu Kliwon juga dianggap kurang baik untuk bepergian ke arah tenggara, karena dipercaya bisa mendatangkan hambatan atau masalah di perjalanan.

Baca Juga: 5 Weton yang Memancarkan Energi Aura Paling Kuat yang Dipercayai Mempunyai Kesaktian

Hari yang Tidak Cocok untuk Memulai Bisnis

Bagi yang ingin memulai usaha baru, Sabtu Kliwon bukan hari yang disarankan. Menurut Primbon, hari ini masuk kategori "Dino Pecak", yang berarti tidak membawa keberuntungan bagi usaha baru.

Jika memungkinkan, sebaiknya tunda peluncuran bisnis ke hari lain yang lebih menguntungkan.

Arah Keberuntungan dan Rezeki

Untuk Anda yang ingin meningkatkan keberuntungan dan rezeki, penting untuk memperhatikan arah yang disarankan:

  • Arah baik untuk kompetisi, wawancara kerja, atau penagihan utang: Utara & Timur.
  • Arah baik untuk usaha dan mencari nafkah: Timur & Selatan.

Jika memiliki agenda penting seperti melamar pekerjaan atau berdagang, pastikan bergerak ke arah yang sesuai untuk mendapatkan hasil yang lebih baik.

Baca Juga: Jangan Putus Asa! Menurut Primbon Jawa, 5 Ini Weton Perlu Kerja Lebih Keras Lagi Agar Bisa Kaya Raya

Pernikahan di Sabtu Kliwon: Perhitungan yang Perlu Diperhatikan

Apakah Sabtu Kliwon adalah hari baik untuk menikah? Jawabannya bervariasi tergantung pada perhitungan yang digunakan.

Menurut kalender Hijriyah, hari ini cukup baik untuk melangsungkan pernikahan.

Namun, berdasarkan perhitungan Wuku, ada risiko ketidakstabilan dalam rumah tangga bagi pasangan yang menikah di hari ini.

Jika ingin menikah di tanggal ini, sebaiknya berkonsultasi lebih lanjut dengan sesepuh atau ahli Primbon agar mendapatkan perhitungan yang lebih rinci.

Berita Terkait

News Update