Persib jalani latihan pasca libur tanpa Bojan Hodak, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat 21 Maret 2025. (Foto: persib.co.id)

OLAHRAGA

Persib Jalani Latihan Pasca Libur Tanpa Bojan Hodak, Kemana?

Sabtu 22 Mar 2025, 18:01 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bojan Hodak absen menemani skuad Persib Bandung, pada sesi latihan pasca libur, Jumat 21 Maret 2025, kemarin.

Pasca libur sekitar satu pekan, skuad Maung Bandung kembali menggelar latihan, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Sesi latihan Persib kemarin, tidak dipimpin langsung oleh Bojan Hodak melainkan oleh pelatih fisik, Yaya Sunarya.

Pasca latihan, Yaya Sunarya menjelaskan bahwa Bojan masih berada di Kroasia sehingga belum bisa memimpin latihan skuad Maung Bandung.

Baca Juga: Timnas Indonesia Bakal Jumpa Bahrain, Tekanan Berat Harus Dipikul Patrick Kluivert

Oleh karena itu, sesi latihan tersebut dipimpin oleh Yaya Sunarya, dengan berbekal program yang diberikan oleh pelatih asal Kroasia tersebut.

Yaya mengatakan sesi latihan Persib akan dipimpin oleh dirinya hingga tanggal 26 Maret 2025, mendatang.

Setelah itu barulah Marc Klok dan kawan-kawan akan kembali berlatih dengan pelatih berusia 53 tahun tersebut.

"Program sudah diberikan oleh coach bojan meskipun coach bojan mungkin akan hadir menurut informasi tgl 26," kata Yaya Sunarya, Jumat 21 Maret 2025.

Baca Juga: Timnas Indonesia Berpotensi Kalahkan Bahrain Asalkan Bisa Manfaatkan Situasi Ini

"Dia baru otw dari kroasia ke indonesia. Insya allah besok igor ikut bergabung," tambahnya.

Update Kondisi Pemain

Yaya memaparkan bahwa kondisi skuad Maung Bandung sangat bugar, setelah diliburkan selama kurang lebih satu pekan.

Bahkan secara psikis pun, tambah Yaya, para pemain Persib nampak bersemangat dan antusias dalam mengikuti sesi latihan kemarin.

Baca Juga: Patrick Kluivert Terlalu Ambisius Malah Buat Timnas Indonesia Kalah Telak

Pelatih berusia 51 tahun itu menyebutkan jika dalam sesi latihan ini hanya berfokus kepada pemulihan kondisi pasca libur.

"Untuk latihan malam ini kita lebih fokus ke pada pemulihan, yang penting pemain bisa memulai dengan fresh, dengan segar, siap mengikuti latihan dan kita mencoba step by step berusaha fokus semakin tajam setiap harinya," ungkapnya.

"Secara psikis pemain lebih segar, kemudian antusiasmenya bagus," imbuh Yaya.

Sesi latihan tersebut diikuti oleh hampir seluruh pemain, termasuk para pemain yang sempat diterpa cedera, seperti Dedi Kusnandar hingga Febri Hariyadi.

Baca Juga: Mees Hilgers dan Sandy Walsh Diragukan Tampil Lawan Bahrain? Dokter Timnas Indonesia Jelaskan Kondisinya

Hanya Zulkifli Lukmansyah saja yang absen di sesi latihan tersebut, karena sedang mengalami masalah kesehatan.

"Hanya zulkifli, dia demam sudah dua hari, jadi dia belum stabil kondisinya," tandasnya.

Skuad Maung Bandung sejauh ini masih kokoh di pucuk klasemen Liga 1 2024-25, dengan mengoleksi 57 poin.

Terdekat, Persib bakal bertemu dengan Borneo FC pada pertandingan pekan ke-28 Liga 1 2024-25.

Pertandingan tersebut bakal berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, pada 11 April 2025 mendatang.

Tags:
Persib Bojan HodakYaya SunaryaLiga 1

Filza Fitriadhi

Reporter

Filza Fitriadhi

Editor