Persib Diingatkan tidak Jemawa, Masih Ada 7 Laga Penentu Juara Liga 1

Sabtu 22 Mar 2025, 22:13 WIB
Persib Bandung butuh minimal 14 poin untuk mengunci gelar juara Liga 1 musim 2024-25. (Foto: persib.co.id)

Persib Bandung butuh minimal 14 poin untuk mengunci gelar juara Liga 1 musim 2024-25. (Foto: persib.co.id)

Secara matematis, Persib butuh 14 poin untuk menyegel gelar sekaligus menorehkan back to back champion.

Jika Persib bisa meraih 14 angka, maka poin maksimal Maung Bandung adalah 71 poin.

Jumlah 71 poin sudah cukup untuk membuat Persib tidak terkejar oleh para pesaing di jalur juara Liga 1.

Baca Juga: Bali United Dihadapkan Laga yang Berat di Bula April, 2 Tim Raksasa Sudah Menanti

Tetapi upaya Persib tentu tidak akan mudah karena lawan yang dihadapi memiliki motivasi berbeda untuk mengalahkan Maung Bandung.

Borneo FC dan Bali United misalnya, masih bernafsu mengejar target finish di posisi empat besar.

Jangan lupakan juga tantangan dari tim-tim bawah yang berjuang lolos dari degradasi seperti PSS Sleman, Barito Putera dan Persis Solo.

Ketiga tim tersebut bisa menjadi rintangan yang bakal sulit dihadapi Persib karena motivasi besar bertahan di Liga 1.

Berikut jadwal lengkap sisa pertandingan Persib di bulan April dan Mei 2025:

Jumat, 11 April 2025

19.00 WIB - Borneo FC vs Persib

Jumat, 18 April 2025

Berita Terkait

News Update