Terapkan tips-tips sederhana ini agar tetap percaya diri saat berbicara dengan orang lain selama berpuasa. (Sumber: Pexels/Kaboompics.com)

GAYA HIDUP

Jangan Biarkan Sakit Gigi Ganggu Ibadahmu! Ini Cara Jitu Jaga Kesehatan Gigi Saat Puasa

Sabtu 22 Mar 2025, 18:47 WIB

POSKOTA.CO.ID - Saat menjalankan ibadah puasa, menjaga kesehatan tubuh wajib dilakukan dan menjadi hal yang sangat penting, termasuk kesehatan gigi dan mulut.

Pasalnya, masalah gigi seperti sakit gigi, gusi bengkak, ataupun bau mulut sejatinya bisa mengganggu kenyamanan saat berpuasa.

Oleh sebab itu, sangat penting untuk selalu merawat kesehatan gigi dengan baik agar ibadah puasa tetap lancar tanpa hambatan.

Selama ibadah puasa, sejatinya produksi air liur dalam mulut cenderung berkurang karena tidak ada asupan makanan dan minuman.

Baca Juga: Tips Mengatasi Sakit Gigi saat Berpuasa Menurut drg. Ilona Amalia Devi

Kondisi tersebut, tentunya dapat memicu pertumbuhan bakteri yang menyebabkan berbagai masalah gigi, seperti plak, karang gigi, hingga bau mulut.

Jika tidak segera ditangani dengan baik, bukan hanya kenyamanan yang terganggu, tetapi juga kesehatan gigi dalam jangka panjang.

Agar tetap bisa melakukan ibadah puasa dengan nyaman tanpa gangguan sakit gigi, ada beberapa cara efektif yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut.

Mulai dari rutin menyikat gigi dengan cara yang benar, hingga menjaga pola makan yang sehat, semua langkah ini penting untuk mencegah berbagai masalah gigi saat puasa.

Baca Juga: 4 Manfaat Lemon untuk Kamu, Salah Satunya Bisa Meredakan Sakit Gigi, Kamu Pernah Coba?

Tips Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut Selama Ramadhan

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini cara menjaga kesehatan gigi dan mulut.

  1. Lakukan Gosok Gigi Dengan Rutin

    Pada bulan Ramadhan, Anda tetap bisa menggosok gigi dua kali sehari, yaitu sehabis sahur dan sesudah berbuka puasa atau sebelum tidur.

  2. Pastikan Selalu membersihkan Rongga Mulut dengan Seksama

    Selain menyikat gigi, tertiblah membersihkan rongga mulut Anda dengan cara menyikat lidah, atau jika perlu menggunakan mouthwash.

  3. Perbanyak Minum Air Putih

    Air putih yang kita minum sangat berfungsi untuk merangsang produksi air liur yang menetralisir keasaman mulut kita.

Baca Juga: 5 Cara Ampuh Mengobati Sakit Gigi di Rumah

  1. Hindari Makanan-makanan Tertentu

    Selain makanan dengan kadar gula tinggi, sebaiknya hindari pula makanan penyebab bau mulut seperti jengkol, petai, atau durian.

Menjaga kesehatan gigi dan mulut selama ibadah puasa, bukan hanya sekadar untuk menghindari rasa tidak nyaman, namun juga agar ibadah tetap khusyuk tanpa gangguan.

Dengan menerapkan kebiasaan baik seperti rutin menyikat gigi, berkumur, serta menjaga pola makan yang sehat, kita bisa mencegah berbagai masalah gigi yang sering muncul saat berpuasa.

DISCLAIMER: Artikel ini bertujuan sebagai informasi umum dan bukan pengganti saran medis profesional. Jika Anda mengalami masalah gigi yang serius atau berkepanjangan, sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter gigi untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Tags:
Ramadhankesehatan gigigigikesehatan gigi dan mulutibadah puasa

Dadan Triatna

Reporter

Dadan Triatna

Editor