Jadwal Latihan Timnas Bahrain, Bersiap Hadapi Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sabtu 22 Mar 2025, 10:49 WIB
Bertandang ke markas Timnas Indonesia, Bahrain akan membawa sejumlah suporter. (Sumber: X/ Idextratime)

Bertandang ke markas Timnas Indonesia, Bahrain akan membawa sejumlah suporter. (Sumber: X/ Idextratime)

POSKOTA.CO.IDBahrain telah mendarat di Jakarta pada Jumat, 21 Maret 2025 setelah sebelumnya bertanding melawan Jepang. Tim berjuluk Dilmun’s Warriors itu akan menghadapi Timnas Indonesia dalam laga penting Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Sebagai bagian dari persiapan, Bahrain akan menjalani sesi latihan perdana di Lapangan A GBK, Jakarta, pada Sabtu, 22 Maret 2025 pukul 19.30 WIB. Latihan ini menjadi langkah awal mereka sebelum pertandingan krusial pada Selasa, 25 Maret 2025.

Saat ini, Bahrain dan Indonesia sama-sama mengoleksi enam poin dari tujuh pertandingan Grup C. Namun, Timnas Indonesia berada di peringkat keempat, sementara Bahrain bertengger di posisi kelima.

Dalam pertemuan pertama pada 10 Oktober 2024 di Bahrain National Stadium, kedua tim bermain imbang 2-2. Laga tersebut diwarnai keputusan kontroversial dari wasit Ahmed Al-Kaf asal Oman.

Baca Juga: Hasil Sprint Race F1 GP China 2025, Lewis Hamilton Juara

Bahrain sempat mengajukan permintaan agar pertandingan leg kedua melawan Indonesia digelar di tempat netral. Mereka mengaku mendapat tekanan besar saat bertandang ke Jakarta, namun permintaan itu ditolak oleh AFC.

Meski sempat kalah dari Jepang dengan skor 0-2 di Saitama Stadium pada Kamis (20/3/2025), Bahrain tetap optimistis menghadapi Indonesia. Mereka berharap bisa mendapatkan hasil lebih baik di laga mendatang.

Tim Bahrain mengapresiasi sambutan hangat yang mereka terima setibanya di Indonesia. "Terima kasih Indonesia telah memfasilitasi kedatangan kami. Sambutan hangat oleh orang-orang baik dan negara yang hebat," tulis Federasi Sepak Bola Bahrain di Instagram.

Bagi Timnas Indonesia, pertandingan ini menjadi kesempatan emas untuk meraih tiga poin penting. Kemenangan dapat menjaga peluang mereka untuk melaju ke putaran selanjutnya Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Juga: Link Live Streaming Sprint Race F1 GP China 2025, Sabtu 22 Maret

Pelatih Indonesia harus menyiapkan strategi matang untuk mengatasi permainan Bahrain. Dalam pertemuan sebelumnya, pertahanan Indonesia sempat kewalahan menghadapi serangan cepat lawan.

Berita Terkait

News Update