POSKOTA.CO.ID - Pernah merasa kesal saat iPhone kamu mulai lemot dan mengganggu aktivitas sehari-hari?
Mulai dari membuka aplikasi yang terasa lambat hingga game yang lag, tentu saja hal ini sangat mengganggu.
Tapi, tenang saja. Masalah tersebut bisa kamu atasi jika mengikuti beberapa cara untuk mengembalikan iPhone milikmu normal kembali.
Baca Juga: Solusi iPhone Mati Total Karena Terjatuh, Trik Perbaiki Sendiri Tanpa Dibongkar
5 Cara Agar iPhone Tidak Lemot
Inilah rahasia 5 cara agar iPhone tidak lemot lagi seperti dikutip dari kala YouTube Pricebook.
1. Hapus Aplikasi yang Tidak Terpakai
Salah satu penyebab utama iPhone lemot adalah terlalu banyak aplikasi yang terpasang.
Penyebabnya kemungkinan kamu sering menyimpan aplikasi yang jarang dipakai.
Padahal, semakin banyak aplikasi yang ada di iPhone kamu, semakin banyak pula memori dan ruang penyimpanan yang terpakai.
Sebaiknya, coba cek aplikasi yang tidak terpakai dan hapus segera.
Caranya mudah sekali. Kamu bisa buka Settings, lalu pilih General dan pilih iPhone Storage.
Di sini kamu bisa lihat aplikasi apa saja yang memakan ruang penyimpanan, jadi bisa lebih mudah memutuskan mana yang harus dihapus.
Baca Juga: Cara Lihat Kata Sandi Apple ID di iPhone, Mudah dan Cepat
2. Nonaktifkan Fitur Siri
Siri adalah fitur pintar di iPhone yang sering kali tidak kamu gunakan, namun tetap memakan sumber daya.
Kalau kamu jarang memakai Siri, lebih baik matikan fitur ini supaya iPhone kamu lebih cepat.
Caranya mudah, yaitu kamu tinggal buka Settings, scroll ke bawah dan pilih Siri dan Search, kemudian matikan semua opsi yang ada di sana.
Dengan mematikan fitur ini, kinerja iPhone kamu bisa lebih optimal.
3. Matikan Download Otomatis
Fitur download otomatis di App Store memang praktis, tapi kadang bisa membuat iPhone kamu lemot.
Karena aplikasi-aplikasi yang kamu tidak perlu pun diunduh tanpa sepengetahuan kamu.
Untuk itu, matikan fitur download otomatis supaya memori iPhone kamu nggak cepat penuh.
Caranya, kamu buka Settings, scroll ke bawah dan pilih App Store, kemudian matikan opsi Automatic Downloads dan Automatic Updates.
4. Gunakan Fitur Bawaan dan Update iOS
iPhone sudah dilengkapi dengan berbagai aplikasi bawaan, seperti email, browser, dan aplikasi navigasi yang dirancang untuk memaksimalkan kinerja perangkat.
Sebaiknya, kamu menggunakan aplikasi bawaan iOS ini daripada mendownload aplikasi pihak ketiga yang fungsinya serupa, karena aplikasi tambahan justru akan membebani RAM iPhone.
Selain itu, pastikan kamu selalu memperbarui iOS ke versi terbaru.
Update iOS sering kali membawa fitur baru yang bisa membantu meningkatkan performa iPhone kamu, membuat multitasking jadi lebih lancar.
5. Restart iPhone
Ini adalah tips yang paling cepat dan mudah.
Restart iPhone kamu bisa membantu mengatasi masalah lemot.
Dengan merestart, iPhone akan lebih "segarnya" dan ruang penyimpanan akan dibersihkan, sehingga performa perangkat kembali optimal.
Caranya, tahan tombol power beberapa detik hingga muncul pilihan untuk mematikan iPhone.
Baca Juga: Cara Rekam Isi Voice Call WhatsApp di HP iPhone
Setelah iPhone mati, hidupkan kembali dengan menahan tombol power.
Dijamin, iPhone kamu akan kembali cepat dan lancar.
Itu dia 5 tips atau cara mengatasi iPhone lemot agar bisa ngebut lagi.
Mulai dari menghapus aplikasi yang tidak perlu, menonaktifkan fitur-fitur yang jarang dipakai, sampai merestart iPhone secara rutin.
Coba semua tips ini, dan kamu pasti merasakan perbedaannya. Semoga bermanfaat.