Ilustrasi. Cara mengelola uang THR demngan bijak agar keuangan setelah Lebaran tetap aman. (Sumber: Freepik/wirestock)

EKONOMI

Cara Mengelola Uang THR dengan Bijak, Langkah Ini Bisa Bantu Keuangan Tetap Stabil

Sabtu 22 Mar 2025, 12:27 WIB

POSKOTA.CO.ID - Ada hal yang perlu diperhatikan dalam pengelolaan uang Tunjangan Hari Raya (THR).

Tujuannya yakni agar setelah Lebaran kondisi keuangan tetap stabil dan cukup untuk memenuhi kebutuhan.

Tipe-Tipe Orang yang Menerima THR

Sebagian besar orang sangat berharap THR karena uang tersebut biasanya setara dengan satu bulan gaji, atau bahkan lebih.

THR dapat memberikan pendapatan tambahan yang signifikan, yang bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan, terutama selama perayaan Idul Fitri. Namun, ada dua tipe orang yang menerima THR:

Baca Juga: 3 Shio Paling Hoki Besok 22 Maret 2025: Rezeki Lancar, THR Cair

1. Tipe Terkejut

Orang pertama adalah mereka yang merasa kaget karena menerima uang dalam jumlah yang besar, yang biasanya tidak mereka dapatkan dalam setahun.

Tipe orang ini cenderung bingung bagaimana cara mengelola uang tersebut agar tidak langsung habis atau terburu-buru digunakan.

2. Tipe Terorganisir

Sementara itu, orang yang sudah terbiasa menerima THR selama bertahun-tahun biasanya lebih terorganisir dalam mengelola uang tersebut.

Dikutip dari YouTube Success Befor 30, berikut ini adalah beberapa cara mengelola THR dengan bijak.

Cara Mengelola Uang THR dengan Bijak

Baca Juga: Dapatkan THR Lebaran Klik Link DANA Kaget Cairkan Saldo Rp50.000 ke Dompet Elektronik

Agar THR yang diterima tidak langsung habis begitu saja, berikut adalah cara mengelola uang THR dengan bijak:

1. 50 persen untuk Kebutuhan Masa Depan atau Dana Darurat

Sisihkan setidaknya 50 persen dari THR untuk kebutuhan masa depan atau dana darurat.

Pastikan dana ini disimpan dalam bentuk yang tidak mudah dicairkan, seperti deposito atau investasi yang aman.

Jangan tergoda untuk menggunakannya kecuali dalam keadaan darurat yang benar-benar penting.

Mengelola dana darurat dengan baik akan memberikan rasa aman bagi keuangan Anda di masa depan.

2. 30 persen untuk Merayakan Hari Raya

Gunakan sekitar 30 persen dari THR untuk merayakan Lebaran bersama keluarga.

Uang ini bisa digunakan untuk biaya perjalanan mudik, membeli kebutuhan Lebaran, atau merayakan momen spesial bersama orang terdekat. Pastikan pengeluaran ini tetap terkontrol agar tidak berlebihan.

3. 20 persen untuk Tujuan Keuangan Lain

Sisihkan 20 persen dari THR untuk tujuan keuangan lainnya, seperti membayar utang atau memenuhi kebutuhan mendesak. Jika Anda masih memiliki utang, prioritas utama adalah untuk segera melunasinya.

Dengan demikian, Anda bisa mengurangi beban finansial yang ada dan memiliki keuangan yang lebih sehat ke depannya.

Menghindari Pengeluaran yang Tidak Perlu

Banyak orang yang merasa bingung saat menerima uang THR dalam jumlah yang besar, terutama jika mereka belum terbiasa mengelola keuangan secara bijak.

Akibatnya, uang tersebut sering kali habis untuk hal-hal yang tidak begitu penting.

Oleh karena itu, sangat penting untuk memiliki kecerdasan finansial dalam mengelola THR, agar uang yang diterima bisa dimanfaatkan secara maksimal dan tidak sia-sia.

Bagi Anda yang sudah terbiasa menerima THR selama bertahun-tahun, jangan sampai uang tersebut terbuang sia-sia.

Manfaatkan dengan sebaik-baiknya agar THR dapat memberikan manfaat jangka panjang.

Tags:
LebaranTunjangan Hari Rayacara mengelola THR dengan bijak

Rinrin Rindawati

Reporter

Rinrin Rindawati

Editor