POSKOTA.CO.ID - Meskipun pemerintah telah penyaluran dana bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) 2025 masih banyak Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang mengeluhkan uang tidak bisa dicairkan ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) ternyata ini penyebabnya.
Sebelum melakukan pencairan pemerintah sudah menghimbau kepada KPM untuk selalu memastikan pengecekan status nama penerima bansos PKH dan BPNT secara berkala.
Namun, sampai saat ini masih ada beberapa KPM yang masih mengalami kendala saat melakukan pencairan bantuan ke rekening KKS.
Salah satu penyebabnya adalah data KPM belum terupdate oleh sistem di aplikasi cek bansos, ada beberapa alasan mengapa data tersebut tidak langsung terupdate.
Penyebab Data Tidak Langsung Terupdate di Aplikasi Bansos
1. Proses Verifikasi yang Lama
Data penerima bansos harus melalui proses verifikasi berlapis oleh Kementerian Sosial (Kemensos) dan pemerintah daerah.
Proses ini mencakup pengecekan ulang terhadap data yang telah diajukan untuk memastikan bahwa penerima memang benar-benar memenuhi syarat.
Verifikasi ini melibatkan beberapa tahapan, seperti pengecekan oleh Pemerintah Daerah biasanya data KPM akan diusulkan oleh RT/RW, desa/kelurahan, lalu diverifikasi oleh Dinas Sosial di tingkat kabupaten/kota.
Baca Juga: Cara Cek Penerima Bansos 2025 dengan NIK KTP di cekbansos.kemensos.go.id
Penyaringan Data di Pusat setelah dari daerah, data ini dikirim ke pusat untuk dibandingkan dengan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan database lainnya.