POSKOTA.CO.ID - Tecno kembali menghadirkan gebrakan di pasar smartphone kelas menengah dengan meluncurkan Tecno Camon 40.
Seri Camon memang dikenal sebagai lini andalan Tecno yang fokus pada performa kamera, dan kali ini mereka membawa sejumlah keunggulan baru di segmen harga Rp2 jutaan.
Dengan fitur kamera canggih, desain segar, dan performa tangguh, Tecno Camon 40 siap bersaing dengan kompetitor lainnya. Yuk, simak ulasan lengkapnya!
Baca Juga: Wpone Berganti Nama Jadi Smart Wallet, Netizen: Jangan Terpancing
Desain Unik dan Ergonomis
Tecno Camon 40 hadir dengan desain yang berbeda dari kebanyakan smartphone di kelasnya. Bodi ponsel ini menggunakan material polikarbonat dengan bagian belakang yang menampilkan tonjolan unik di sekitar modul kamera.
Desain ini sekilas mengingatkan pada sensor termometer digital, memberikan kesan fresh dan modern.
Ponsel ini tersedia dalam dua pilihan warna menarik: Emerald Glow Green dan Hitam. Meski memiliki layar besar berukuran 6,78 inci dan baterai berkapasitas 5.200 mAh, bobotnya hanya 181 gram, sehingga nyaman digenggam dalam waktu lama.
Layar AMOLED 120Hz yang Memukau
Tecno Camon 40 mengusung layar AMOLED 120Hz Ultra Bright yang menjanjikan tampilan jernih dan smooth. Layar ini cocok untuk aktivitas sehari-hari seperti scrolling media sosial, menonton video, hingga bermain game. Selain itu, layar ini dilengkapi dengan sertifikasi IP66, membuatnya tahan terhadap cipratan air.
Performa Tangguh untuk Multitasking dan Gaming
Ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G99 Ultimate, Tecno Camon 40 menawarkan performa yang mumpuni untuk kelas menengah.
Chipset ini didukung oleh RAM 8GB + 8GB Extended RAM serta pilihan penyimpanan internal 128GB atau 256GB. Kombinasi ini memastikan performa lancar untuk multitasking dan gaming ringan.
Tak ketinggalan, fitur Dolby Atmos Stereo Dual Speaker turut menghadirkan pengalaman audio yang imersif, baik saat menonton film maupun bermain game.