POSKOTA.CO.ID - Kontroversi besar dengan berbagai tuduhan yang mencuat, tengah menerpa aktor termahal Korea Selatan, Kim Soo Hyun.
Aktor kelahiran 16 Februari 1988 tersebut, kini terlibat dalam skandal besar yang berpotensi menghancurkan karirnya.
Kontroversi ini berawal dari tuduhan bahwa Kim Soo Hyun berkencan dengan mendiang Kim Sae Ron, saat aktris cantik itu masih di bawah umur.
Apalagi, Gold Medalist, agensi milik Kim Soo Hyun yang juga menaungi Kim Sae Ron, menekan sang aktris untuk membayar hutang terkait kecelakaan mengemudi dalam keadaan mabuk.
Baca Juga: Profil Kim Soo Hyun, Aktor Papan Atas yang Terseret Rumor Kencan dengan Mendiang Kim Sae Ron
Kejadian ini semakin memanas setelah pengungkapan tentang masa lalu Kim Soo Hyun yang suka "main tangan" kembali dibicarakan publik.
Kim Soo Hyun Terancam Bangkrut Jika Disney+ Mengambil Tindakan Hukum
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari kanal YouTube INFO Barika, salah satu dampak besar dari skandal ini aadalah kemungkinan besar Kim Soo Hyun dapat menghadapi gugatan denda besar dari Disney+.
Saat ini, Kim Soo Hyun tengah terlibat dalam produksi musim kedua serial Knock Off yang diproduksi oleh Disney+, dengan anggaran mencapai 60 miliar Korean Won atau sekitar Rp720 miliar.
Disney+ sebelumnya mempercayakan proyek ini pada Kim Soo Hyun, namun tuduhan-tuduhan yang beredar kini mempengaruhi kelangsungan produksi drama tersebut.
Pada 12 Maret, tim Knock Off mengumumkan bahwa syuting musim kedua akan tetap dilanjutkan meskipun ada bantahan keras dari Kim Soo Hyun atas tuduhan tersebut.
Namun, keputusan ini memicu pernyataan lebih lanjut dari Gerosero Institute yang merilis foto-foto pribadi Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron.