Momen-momen Unik Australia vs Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Debut dan Pakai 10 Pemain Naturalisasi

Jumat 21 Mar 2025, 13:54 WIB
Terdapat beberapa momen unik dari pertandingan Australia vs Timnas Indonesia (Sumber: Pssi.org)

Terdapat beberapa momen unik dari pertandingan Australia vs Timnas Indonesia (Sumber: Pssi.org)

POSKOTA.CO.ID - Terdapat sejumlah momen-momen unik dalam lanjutan pekan ke-7 babak kualifikasi Piala Dunia 2026 yang mempertemukan antara Australia vs Timnas Indonesia.

Laga tersebut sendiri gelar di Allianz Stadium, Sydney, Australia pada Kamis 20 Maret 2025 pukul 16.10 WIB.

Pada awal pertandingan terlihat skuad Garuda tampil menyerang mereka pertahanan tuan rumah dengan serangan-serangan yang cukup baik.

Bahkan Saat memasuki menit ke-6 mendapatkan hadiah penalti setelah Rafael Struick dilanggar di kotak penalti.

Baca Juga: Ini Kata Bung Towel Setelah Timnas Indonesia Menyerah 1-5 dari Australia, Lebih Memperlihatkan Kualitas

Namun sayang Kevin Diks belum mampu mengkonversi peluang tersebut menjadi gol karena tendangannya hanya membentur mistar gawang.

Setelah eksekusi tersebut permainan dari tim garuda langsung buyar yang membuat skuad asuhan dari Tony Popovic keluar dari tekanan.

Timnas Indonesia Kena Bantai Australia

Pada laga debutnya, Patrick Kluivert harus menerima kenyataan bahwa Timnas Indonesia dibantai dengan skor telak 1-5 oleh Australia.

Gol kemenangan tuan rumah masing-masing dicetak oleh Martin Boyle, Nishan Velupillay, Jackson Irvine (2), dan Lewis Miller.

Baca Juga: Faktor-faktor Utama Penyebab Kekalahan Telak Timnas Indonesia dari Australia, Skor Akhir 1-5

Sementara satu gol dari Timnas Indonesia  hanya sanggup dibalas oleh penyerang baru melalui Ole Romeny.

Berita Terkait

News Update