Intip 5 Rekomendasi Film Indonesia yang Tayang di Bioskop pada Libur Lebaran 2025, Mana yang Anda Tunggu?

Jumat 21 Mar 2025, 16:56 WIB
Film Jumbo merupakan salah satu film Indonesia yang tayang di bioskop pada Lebaran 2025. (Sumber: X/@HabisNontonFilm)

Film Jumbo merupakan salah satu film Indonesia yang tayang di bioskop pada Lebaran 2025. (Sumber: X/@HabisNontonFilm)

POSKOTA.CO.IDHari Raya Idulfitri 2025 tinggal menghitung hari, masyarakat Indonesia saat ini sudah mulai mempersiapkan diri menyambut Lebaran.

Saat lebaran 2025 nanti, ada banyak hiburan yang bisa dipilih untuk dilakukan bersama-sama dengan keluarga saat bersilaturahmi.

Diisi film horror dan thriller, ada juga film animasi keluarga yang bisa dipilih sebagai tontonan menghibur yang sayang untuk dilewatkan.

Baca Juga: Bikin Emosi! 3 Film Indonesia dengan Tema Selingkuh Ini Ternyata Berdasarkan Kisah Nyata, Apa Saja?

5 Film Indonesia yang Tayang di Bioskop pada Lebaran 2025

Dari pada penasaran, berikut ini adalah lima rekomendasi film Indonesia yang tayang di bioskop pada momen libur lebaran 2025 ini:

1. Pabrik Gula

Pabrik Gula adalah salah satu film yang ditayangkan khusus menyambut Lebaran 2025. Film ini berkisah tentang Endah, Fadil, Dwi, Hendra, Wati, Ningsih, dan Franky.

Mereka adalah buruh musiman yang bekerja di sebuah pabrik gula tua. Awalnya, semua tampak normal selayaknya kegiatan produksi biasa. Namun semua berubah saat Endah mengalami kejadian aneh.

Diangkat dari cerita karya @simpleman, Pabrik Gula adalah film bergenre horror. MD Pictures juga meningkatkan pengalaman menonton dengan menayangkannya dalam tiga versi.

Yakni versi ‘jam kuning’ dengan durasi 132 menit untuk 17 tahun ke atas, ‘jam merah’ atau versi uncut berdurasi 133 menit untuk 21 tahun ke atas, dan penayangan dalam format IMAX.

Baca Juga: Sekawan Limo Raih 1 Juta Penonton dalam Seminggu! Bukti Film Indonesia Semakin Digemari

2. Norma: Antara Mertua dan Menantu

Film Norma: Antara Mertua dan Menantu ini ikut memeriahkan bioskop Indonesia pada libur Lebaran 2025. Film bergenre drama ini diangkat dari kisah nyata Norma Risma yang viral di media sosial.

Berita Terkait

News Update