Cara Mudah Merawat Sepatu Putih Agar Tidak Menguning, Wajib Dicoba!

Jumat 21 Mar 2025, 23:25 WIB
Cara merawat sepatu putih (Sumber: Freepik/Freepik)

Cara merawat sepatu putih (Sumber: Freepik/Freepik)

POSKOTA.CO.ID - Siapa yang punya koleksi sepatu putih? Jika kami orangnya, tentu harus pintar-pintar merawatnya karena lama kelamaan warna biasanya akan menguning seiring berjalannya waktu, masalah ini tentu harus diantisipasi.

Tidak sedikit orang memilih menggunakan sepatu putih karena membuat penampilan menjadi lebih menarik dan bersih, maka dari itu jangan sampai alas kakimu itu nampak dekil sedikit pun.

Namun, pada kenyataannya masih banyak yang lalai dalam merawat sepatu berwarna putih sehingga lebih cepat terlihat usang dan mampu menghilangkan daya tarik penampilan.

Selain itu, apabila tidak dirawat dengan baik, biasanya akan timbul jamur-jamur dan warna perlahan menjadi kuning. Paling parahnya, sang pemilik tidak ingin menggunakannya lagi karena dinilai sudah tidak enak dipandang.

Baca Juga: Ini 3 Rekomendasi Sepatu Lokal Keren dan Nyaman Digunakan Harian, Kualitasnya Gak Main-Main!

Lantas, bagaimana cara agar masalah tersebut tidak terjadi pada Anda? Simak informasi selengkapnya berikut ini.

Cara Merawat Sepatu Putih Agar Tidak Menguning

Mengutip kanal YouTube @adjiadjawar, ada beberapa cara yang dapat digunakan untuk merawat sepatu putih yaitu sebagai berikut ini:

1. Cuci Sepatu dengan Basah

Pertama, Anda tidak disarankan mencuci sepatu secara basah atau bisa dikenal dengan metode Wet Clean seperti membersihkannya dimesin cuci atau merendamnya.

“Karena dapat mengakibatkan sepatumu lembap, lem udah terbuka, dan menguning,” kata dia.

Baca Juga: Gokil! Vans X Leica X Ray Barbee Ciptakan Kolaborasi Menarik, Pecinta Sepatu Harus Koleksi Nih

2. Jangan Jemur di Bawah Terik Matahari Langsung

Kemudian, jangan coba-coba untuk menjemurnya di bawah terik matahari langsung, sebab sinar UV dalat mengubah warna pada sepatu secara perlahan.

Berita Terkait

News Update