Patrick Kluivert Puji Pemain Timnas Indonesia: Bertarung Bak Singa

Kamis 20 Mar 2025, 23:37 WIB
Timnasa Indonesia dikalahkan Australia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Sumber: X/@Socceroos)

Timnasa Indonesia dikalahkan Australia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Sumber: X/@Socceroos)

POSKOTA.CO.ID - Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Patrick Kluivert memuji pasukannya meski dilumat Australia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Indonesia berhadapan dengan Australia di Sydney Stadium, Kamis, 20 Maret 2025. Kesebelasan Socceroos mencetak lima gol dan hanya kebobolan sekali.

Walau demikian, daya juang pemain Tim Merah Putih patut diacungi jempol. Menurut Kluivert, mereka bermain bak seekor singa.

“Saya piker kami bertarung layaknya singa, kami tidak menundukan kepala,” kata Kluivert seusai pertandingan, dikutip dari Reuters, Kamis, 20 Maret 2025.

Baca Juga: Bek Tangguh Bahrain Dipastikan Absen saat Hadapi Timnas Indonesia Akibat Skorsing

Kluivert merasa kecewa dengan hasil yang didapat pada laga debutnya sebagai pelatih Timnas Indonesia. Perasaan itu juga turut dirasakan banyak orang.

“Tapi saya begitu kecawa dengan hasilnya, tidak hanya bagi kami, tetapi juga semua orang yang berada di belakang kami,” ucap dia.

Eks pemain Barcelona itu menyebut, kegagalan tendangan penalti Kevin Diks mengubah jalannya permainan. Jika tendangan itu masuk, katanya, ceritnaya bakal berbeda.

“Jika tendangan penalti itu sukses, rasanya pertandingan tersebut akan berjalan lebih beda,” ujarnya.

Baca Juga: Timnas Indonesia Kalah dari Australia, Ibnu Jamil: Terlalu Percaya Diri

Kekalahan oleh Australia membuat posisi Indonesia turun ke peringkat keempat. Sementara itu, Jackson Irvine cs bertahan di peringkat kedua.

Berita Terkait

News Update