Selain melalui situs web, masyarakat juga dapat mengecek status penerima bansos menggunakan Aplikasi Cek Bansos dengan cara berikut.
1. Download dan instal aplikasi Cek Bansos Kemensos
Cari aplikasi Cek Bansos di Google Play Store atau App Store, kemudian unduh dan instal aplikasi tersebut pada perangkat yang digunakan.
Pastikan aplikasi yang diunduh merupakan versi resmi yang dikeluarkan oleh Kementerian Sosial RI agar terhindar dari aplikasi palsu atau tidak resmi.
2. Buka aplikasi dan lakukan pendaftaran akun
Jika baru pertama kali menggunakan aplikasi ini, pengguna perlu melakukan registrasi akun terlebih dahulu dengan memasukkan data diri sesuai dengan KTP.
3. Login menggunakan akun yang telah terdaftar
Setelah proses registrasi selesai, pengguna dapat masuk (login) ke dalam aplikasi menggunakan akun yang telah dibuat.
Masukkan NIK dan password yang digunakan saat pendaftaran untuk mengakses layanan pengecekan bansos.
4. Masukkan data penerima bansos
Pada halaman utama aplikasi, terdapat fitur untuk mengecek status penerima bansos. Pengguna harus memasukkan NIK, nama lengkap, serta provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan untuk mendapatkan hasil pencarian yang lebih akurat.
5. Tekan tombol "Cari Data"
Setelah data dimasukkan dengan benar, tekan tombol Cari Data untuk memulai pencarian. Sistem akan memproses informasi yang diberikan dan menampilkan hasil berdasarkan database terbaru yang dimiliki oleh Kementerian Sosial.
6. Periksa status bantuan yang diterima
Jika nama pengguna terdaftar sebagai penerima bansos, maka informasi detail akan muncul, seperti jenis bantuan yang diterima (PKH, BPNT, atau bantuan lainnya), status pencairan dana, serta jadwal pencairan berikutnya.
Jangan lupa selalu cek status NIK KTP penerima bansos PKH dan BPNT 2025 secara berkala agar tidak kehilangan hak atas bantuan yang diberikan pemerintah.