“Ya, itu sulit. Maksud saya, apakah itu pengaruh dari pul sepatu yang digunakan, sulit untuk mengatakannya," kata Grant. Ia mengaku sudah mencoba memakai sepatu dengan lebih banyak pul, tetapi tetap kesulitan.
Grant bahkan sempat beberapa kali terpeleset saat Sydney FC menghadapi Jeonbuk Motors di Liga Champions Asia Two, Kamis (13/3). Ia menilai kondisi lapangan cukup licin bagi para pemain.
Meski begitu, Grant menegaskan bahwa kondisi lapangan berlaku sama untuk kedua tim. Ia dan rekan-rekannya harus beradaptasi dan tetap fokus untuk meraih kemenangan.