POSKOTA.CO.ID - Pola hidup yang sehat akan sangat berpengaruh pada kebiasaan tidur Anda. Apabila Anda mendapatkan jam tidur yang cukup, maka tubuh akan selalu dalam keadaan fit.
Mengatur kebiasaan tidur sehat bisa dimulai dengan menjaga jadwal yang konsisten hingga membatasi paparan cahaya biru, hal itu dapat meningkatkan kualitas tidur.
Jika Anda membutuhkan tidur yang lebih baik, mungkin sudah waktunya untuk mempertimbangkan bagaimana kebiasaan sehat tersebut.
Baca Juga: Apakah Menyikat Gigi Bisa Membatalkan Puasa? Simak Penjelasannya
Melansir laman Healthline, dijelaskan beberapa tips mengatur kebiasaan tidur sehat yang bisa segera Anda terapkan.
Cara Mengatur Kebiasaan Tidur Sehat
1. Pertahankan Jadwal Tidur yang Konsisten
Cobalah untuk tidur dan bangun pada waktu yang hampir sama setiap hari, bahkan di akhir pekan.
Kebiasaan ini akan memperkuat siklus tidur tubuh Anda, yang dapat membuat Anda lebih mudah tertidur dan bangun setiap hari.
Mengikuti jadwal yang konsisten juga dapat membantu mengurangi rasa kantuk di siang hari. Pastikan bahwa waktu tidur yang Anda pilih 7-8 jam setiap malam.
2. Matikan Hp sebelum Tidur
Perangkat elektronik seperti ponsel memancarkan cahaya biru, yang dapat mengurangi kadar melatonin di tubuh Anda.
Hal tersebut mirip dengan bagaimana melihat sinar matahari dapat membuat Anda merasa lebih terjaga.
Melatonin adalah zat kimia yang mengontrol siklus tidur atau bangunAnda. Ketika tingkat melatonin menurun, akan lebih sulit untuk tertidur.
Pemberitahuan pesan, dengungan, dan cahaya yang dapat tiba-tiba menyala di tengah malam dapat mengganggu tidur.
3. Berolahraga Secara Teratur
Hanya 30 menit latihan aerobik per hari dapat meningkatkan kualitas tidur dan kesehatan Anda secara keseluruhan.
Jika kamu tidak bisa keluar, jangan khawatir. Olahraga dalam ruangan secara teratur juga dapat membantu Anda tidur lebih nyenyak.
Tetapi hindari berolahraga dalam satu atau dua jam sebelum tidur Anda. Hal ini dapat meningkatkan tingkat energi dan suhu tubuh Anda, yang mungkin membuat lebih sulit untuk tertidur.
Jika Anda ingin melakukan beberapa jenis aktivitas di kemudian hari, cobalah melakukan peregangan atau yoga.
4. Batasi Asupan Kafein
Efek kafein dapat bertahan selama 3-7 jam setelah Anda mengonsumsinya. Ini berarti bahwa secangkir kopi sore mungkin membuat Anda terjaga dan waspada lebih lama dari yang diperkirakan.
Meskipun biasanya yang terbaik adalah membatasi asupan kafein Anda hingga pagi hari, perlu diingat bahwa setiap orang memiliki toleransi yang berbeda terhadap kafein.
Semakin sedikit kafein yang Anda konsumsi, semakin sensitif Anda terhadap efeknya.
5. Tidur di Ranjang hanya Ketika Lelah
Jika Anda tidak lelah, hindari berbaring di tempat tidur. Sebagai gantinya, cobalah melakukan aktivitas santai sampai Anda mulai merasa lelah, lalu pergilah ke ranjang.
Jika Anda tidak tertidur dalam waktu 20 menit setelah tidur, bangunlah. Tidak bisa tidur dapat menyebabkan Anda menjadi frustrasi atau stres, yang dapat membuat terjaga lebih lama.
Setelah Anda bangun dari tempat tidur, lakukan sesuatu untuk membantu Anda rileks, seperti membaca di sofa atau melakukan peregangan sampai cukup lelah untuk kembali ke tempat tidur.