Baca Juga: UEFA Nations League Spanyol vs Swiss: Link Live Streaming, Jadwal Lengkap dan Prediksi Line Up
Jerman Panggil Bek Jangkung Inter Milan
Sementara pemain Inter Milan lainnya, Yann Bisseck justru mendapat panggilan pertama kali dari Timnas Jerman senior.
Pemain berusia 24 tahun tersebut kerap tampil mengesankan bersama Nerrazurri kendati tidak selalu jadi pemain reguler.
Bisseck diharapkan jadi pembawa keberuntungan saat Tim Panser bermain di San Siro yang notabene sebagai home base Bisseck bersama Inter.
Terakhir kali keduanya bertarung di ajang ini, Timnas Jerman berhasil menang besar 5-2 atas Italia pada tahun 2022.
Namun, pada laga terakhirnya masing-masing di bulan November 2024 silam, Jerman dan Italia sama-sama hanya meraih hasil imbang dari lawan-lawannya.
5 Pertemuan Terakhir Italia vs Jerman
- 15 Juni 2022: Jerman 5-2 Italia (UEFA Nations League)
- 5 Juni 20222: Italia 1-1 Jerman (UEFA Nations League)
- 16 November 2016: Italia 0-0 Jerman (Uji Coba)
- 3 Juli 2016: Jerman 2-1 Italia (EURO)
- 30 Maret 2016: Jerman 4-1 Italia (Uji Coba)