Petugas saat berupaya memadamkan api dalam kebakaran Pasar Poncol, Jalan Kalibiru Timur, RW.04, Kelurahan Bungur, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, Selasa, 18 Maret 2025. (Sumber: X/@humasjakfire)

JAKARTA RAYA

Pasar Poncol Jakpus Kebakaran, 21 Unit Armada Dikerahkan

Selasa 18 Mar 2025, 05:24 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pasar Poncol di Jalan Kalibiru Timur, Kelurahan Bungir, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, dilaporkan terbakar, Selasa, 18 Maret 2025, dini hari.

Insiden kebakaran sebagaimana dilaporkan akun X Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta (@humasjakfire).

"Kawasan pasar yang berlokasi di Jalan Kalibiru Timur, RW.04, Kelurahan Bungur, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat (titik kenal Pasar Poncol) dilaporkan terbakar, pada Selasa (18/3) dini hari," demikian keterangan, Selasa, 18 Maret 2025.

Sebanyak 21 unit armada dan 105 personel dari Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta, dikerahkan untuk memadamkan api.

Baca Juga: Kebakaran Lapak Bahan Minyak Wangi di Jakbar Disebabkan Kelalaian Pekerja

Adapun tindakan pemadaman kebakaran di Pasar Pocol mulai dilakukan sekitar pukul 03.25 WIB.

"Hingga saat ini lokalisir perambatan api masih terus diupayakan petugas. Dalam kejadian ini, sebanyak 21 unit dan 105 personel telah dikerahkan ke lokasi kejadian," tambahnya.

Tags:
Jakarta PusatPasar Poncolkebakaran

Febrian Hafizh Muchtamar

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor