Inilah Profil Tiga Polisi Way Kanan yang Gugur Saat Penggerebekan Judi Sabung Ayam di Way Kanan

Selasa 18 Mar 2025, 09:33 WIB
Potret korban penembakan sabung ayam Way Kanan.

Potret korban penembakan sabung ayam Way Kanan.

Iptu Lusiyanto lahir pada 5 Juni 1972. Iptu Lusiyanto mengikuti Diktuk Bintara pada tahun 1994.

Baca Juga: Sosok Kapolsek Iptu Lusiyanto yang Gugur Ketika Tugas Gerebek Sabung Ayam di Way Kanan

Kemudian ia mengikuti Diktuk Perwira Pag pada tahun 2018 dengan pangkat terakhir Iptu.

Jabatan terakhir Iptu Lusiyanto adalah Ps Kapolsek Negara Batin Polres Way Kanan, hingga meninggal dunia ditembak saat menggerebek lokasi judi sabung ayam.

Pendidikan terakhir Iptu Lusiyanto adalah Pendidikan Perwira Pertama Dasar Reskrim pada tahun 2020.

Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut, untuk mengungkapkan siapa pelaku penembakan yang menewaskan tiga Polres Way Kanan.

Otopsi pun dipastikan akan dilakukan oleh Polda Lampung terhadap tiga anggota Polri yang gugur saat penggerebekan arena sabung ayam di Way Kanan.

Baca Juga: Mengenal Tradisi Sabung Ayam yang Tewaskan Tiga Polisi di Way Kanan

Ketiga jenazah Polri tersebut telah dievakuasi ke RS Bhayangkara Polda Lampung untuk pemeriksaan forensik.

"Untuk perkembangan kasus ini akan dilanjutkan setelah autopsi," ujar Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Yuni Iswandari Yuyun, pada Selasa 18 Maret 2025, dini hari.

Bela duka cita mendalam juga disampaikan Polda Lampung atas gugurnya Kapolsek Negara Batin Way Kanan Iptu Lusiyanto, Bripka Petrus Apriyanto, dan Bripda M. Ghalib Surya Nanta dalam tugas.

Ketiga jenazah tersebut tiba di RS Bhayangkara Polda Lampung pada Selasa pukul 01.52 WIB.

Berita Terkait

News Update