Inilah Profil Tiga Polisi Way Kanan yang Gugur Saat Penggerebekan Judi Sabung Ayam di Way Kanan

Selasa 18 Mar 2025, 09:33 WIB
Potret korban penembakan sabung ayam Way Kanan.

Potret korban penembakan sabung ayam Way Kanan.

POSKOTA.CO.ID - Tragedi berdarah menewaskan tiga anggota polisi Way Kanan, yang ditembak orang tak dikenal saat melakukan penggrebekan di arena sabung ayam, tepatnya di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, Lampung, Senin 17 Maret 2025, pada pukul 16.50 WIB.

Ketiga Polri yang gugur dalam tugas itu adalah Kapolsek Negara Batin, Iptu Lusiyanto, Bripka Petrus, dan Bripda Ghalib.

Ketiganya mengalami luka tembak di bagian kepala yang menyebabkan tewas di lokasi kejadian.

Baca Juga: Tragedi Way Kanan Tewaskan 3 Polisi, TNI Selidiki dan Dalami Keterlibatan Oknum

Tragedi tersebut dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Yuni Iswandari.

"Benar terjadi peristiwa penembakan, di mana 17 personel Polres Way Kanan mendatangi lokasi sabung ayam, namun saat di TKP langsung ditembaki oleh orang tak dikenal sehingga tiga personel gugur dalam tugas," ujarnya, pada Senin 17 Maret 2025.

Adapun profil singkat dari ketiga Polres Way Kanan yang gugur saat penggerebekan lokasi judi sabung ayam:

Baca Juga: Tragedi Berdarah di Way Kanan: Tiga Anggota Polri Gugur Saat Penggerebekan Judi Sabung Ayam, Diduga Melibatkan Oknum TNI

Potret korban penembakan sabung ayam Way Kanan.

1. Bripka Petrus Apriyanto

Bripka Petrus Apriyanto lahir pada 16 Maret 1985. Ia menjalani Diktuk Bintara 2005 dan menyandang pangkat Bripka sejak tahun 2019.

Jabatan terakhir Bripka Petrus Apriyanto adalah Banit Binmas Polsek Negara Batin Polres Way Kanan

2. Bripda M Ghalib Surya Ganta, SH

M Ghalib Surya Ganta lahir pada 23 Februari 2002. Dia menjalani Diktuk Bintara 2021 dengan jabatan terakhir Ba Satreskrim Polres Way Kanan.

3. Iptu Lusiyanto, SH

Berita Terkait

News Update