Inilah 4 Weton Raja Rezeki: Hidup Makmur, Kaya Raya Tanpa Batas Simak Penjelasannya Menurut Primbon Jawa

Selasa 18 Mar 2025, 15:04 WIB
Gunakan informasi ini ramalan Primbon Jawa ini sebagai wawasan dan hiburan semata. (Sumber: Pexels/Ashanjaya)

Gunakan informasi ini ramalan Primbon Jawa ini sebagai wawasan dan hiburan semata. (Sumber: Pexels/Ashanjaya)

POSKOTA.CO.ID - Menurut kepercayaan Primbon Jawa, weton seseorang dipercaya bisa mempengaruhi rezeki, keberuntungan, pun dengan jalan hidupnya.

Bahkan beberapa weton tertentu, dipercaya memiliki energi kuat dalam menarik kekayaan pun dengan kemakmuran tanpa batas.

Orang-orang yang lahir pada hari-hari spesial ini, kerap disebut sebagai "Raja Rezeki" karena dipercaya mampu memiliki peruntungan luar biasa dalam hal finansial.

Keberuntungan yang didapatkan oleh weton ini, seolah datang dengan mudah,termasuk dengan usaha yang mereka lakukan.

Baca Juga: Jangan Iri! 7 Weton Ini Bakal Mandi Uang Seumur Hidup Menurut Primbon Jawa

Lantas, apa saja weton yang dipercaya termasuk dalam kategori "Raja Rezeki" ini berdasarkan Primbon Jawa.

Menurut Primbon Jawa, setidaknya ada tujuh weton yang diyakini memiliki kekuatan besar dalam hal finansial dan keberlimpahan materi.

Biasanya, pemilik weton ini cenderung memiliki daya tarik tersendiri, mudah mendapatkan peluang besar, serta mampu menjalani kehidupan yang makmur.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini 7 weton yang diprediksi akan menjadi kaya raya menurut Primbon Jawa, simak.

Baca Juga: Ramalan Primbon Jawa: Apa Arti Weton Selasa Legi bagi Kehidupan dan Jodoh?

4 Weton Diprediksi Akan Kaya Raya Sepanjang Hidupnya Menurut Primbon Jawa

  1. Selasa Pon
  • Weton ini memiliki neptu 10.
  • Orang dengan weton ini dipercaya memiliki watak yang kuat, berani, serta seorang yang pekerja keras.
  • Pemilik weton ini, cukup pandai mencari peluang dan mengelola keuangan.
  • Rezeki mereka cenderung stabil dan terus meningkat seiring waktu.
  1. Rabu Pahing
  • Weton ini memiliki neptu 16.
  • Orang yang terlahir dengan weton ini cerdas, pandai melihat peluang, dan pantang menyerah.
  • Rezeki pemilik weton ini cenderung datang dari kerja keras dan kemampuan memimpin.
  • Cocok menjadi pengusaha atau pemimpin organisasi.

Baca Juga: 3 Weton dengan Aura Paling Kuat: Rahasia Daya Tarik dan Keberuntungan dalam Kitab Primbon Jawa

  1. Jumat Kliwon
  • Weton ini memiliki neptu 14.
  • Orang yang lahir dengan weton ini, diramalkan memiliki pesona dan daya tarik yang kuat.
  • Pemilik weton ini pandai bergaul dan memiliki banyak relasi.
  • Rezeki pemilik weton ini seringkali datang dari arah yang tidak terduga.
  1. Sabtu Wage
  • Weton ini memiliki neptu 13.
  • Orang dengan weton ini diramalkan memiliki sifat yang jujur, bertanggung jawab, dan dapat dipercaya.
  • Pemilik weton ini diramalkan sangat tekun dalam bekerja dan selalu berusaha memberikan yang terbaik.
  • Rezeki mereka datang dari hasil kerja keras dan kejujuran.

Berita Terkait

News Update