POSKOTA.CO.ID - Apakah di rumah mu banyak cicak? Kalau iya, yuk ketahui cara mengusir cicak di dalam rumah berikut ini agar rumah mu terbebas dari hewan tersebut.
Cicak merupakan salah satu hewan yang tidak disukai masyarakat karena kehadirannya sangat mengganggu.
Pasalnya, hewan ini kerap membuang kotoran di sudut-sudut rumah sehingga membuat rumah terlihat kotor.
Baca Juga: 7 Cara Mengusir Kecoa di Rumah dengan Mudah, Dijamin Ampuh!
Belum lagi, suara yang dikeluarkan oleh cicak juga cukup menggangu, terutama saat malam hari.
Oleh karena itu, masyarakat sebaiknya perlu mengetahui cara mengusir cicak dari rumah dengan mudah.
Lantas, bagaimana bicara mengusir cicak dengan mudah dan ampuh? Berikut ini sejumlah tips yang dapat kamu coba.
Tips Mengusir Cicak dadi Dalam Rumah

Mengutip dari laman Mitra10, ada beberapa cara mengusir cicak dari dalam rumah yang bisa dicoba dengan mudah oleh masyarakat.
Dalam artikel ini dibagikan lima cara mengusir cicak menggunakan bahan alami dan juga peralatan canggih yang efektif membuat hewan tersebut pergi.
1. Cuka dan Air
Menyemprotkan cairan yang merupakan campuran cuka dan air bisa menjadi solusi untuk mengusir cicak di dalam rumah.
Bau cuka yang tajam akan membuat cicak pergi karena tidak menyukai aroma tersebut.