POSKOTA.CO.ID - Ada saldo dana bansos tambahan Rp600.000 dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) 2025 segera cair melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) segera cek status penerima menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK KTP).
Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) akan segera menyalurkan dana bansos BPNT tahap kedua yang cair secara bertahap di kartu KKS.
Adanya program bansos ini, sebagai upaya pemerintah dalam mendukung Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pangan.
Nantinya, pada pencairan alokasi bulan Maret 2025, setiap KPM akan menerima saldo dana bansos sebesar Rp600.000 yang secara otomatis masuk ke rekening KKS.
Baca Juga: Segera Cek Status Penerima Bansos BPNT 2025, Dana Cair lewat Bank Penyalur dan Pos Indonesia
Sebagai informasi tambahan, dana bansos Rp600.000 merupakan bantuan rapel yang dilakukan per tiga bulan sekali pencairannya kepada KPM.
Dana bantuan BPNT akan ditransfer langsung pemerintah melalui rekening KKS, sehingga mempermudah akses dan pengelolaan bantuan secara digital.
Pada bulan Maret 2025, penyaluran bansos BPNT dilakukan secara bertahap sesuai dengan wilayah, dimulai dari minggu pertama hingga akhir bulan.
Tahapan Penyaluran Bansos BPNT 2025
Baca Juga: Cara Mengambil Uang Bansos BPNT 2025 Total Rp600.000 di Bank Mandiri
- Tahap pertama Januari hingga Maret 2025.
- Tahap kedua April hingga Juni 2025.
- Tahap ketiga Juli hingga September 2025.
- Tahap keempat Oktober hingga Desember 2025.
Bantuan Pangan Non Tunai merupakan salah satu program strategis yang diberikan kepada masyarakat yang masuk dalam kategori keluarga penerima manfaat (KPM).
Dengan begitu para KPM dihimbau untuk selalu mengecek dan memantau perkembangan terbaru pencairan bansos BPNT melalui situs resmi Kemensos atau aplikasi resminya agar tidak ketinggalan informasi penting terkait jadwal dan mekanisme pencairan.